Bagikan:

RIYADH - Festival “Ana Arabia”, salah satu festival Arab paling terkemuka yang mempertemukan perancang busana, dekorasi, dan perhiasan di Riyadh. Tahun ini, festival tersebut telah dihadiri sepuluh juta orang.

Dilansir dari Oananews, festival ini dimulai pada akhir Oktober kemarin. Dan salah satu yang acara yang termasuk dalam festival bergengsi ini terjadi pada Kamis, 21 Desember dengan 100 stand makanan keliling terbaik di dunia.

Dan sejak saat itu, bisa dipastikan banyaknya pengunjung di semua area hiburan, dengan harapan bahwa periode mendatang akan lebih sukses dari saat ini.

Dari tanggal 17 hingga 23 Desember, Roshn Front telah diubah menjadi pusat kreativitas dan desain seiring dengan pameran Ana Arabia yang merayakan kreativitas Arab dan transformasi budaya Arab Saudi. Berdasarkan kesuksesannya di masa lalu, pameran ini telah berhasil memantapkan dirinya sebagai tujuan ritel premium bagi perempuan di Arab.

Tanggal 23 Desember adalah hari kompetisi tinju, sedangkan kompetisi Piala Tenis Musim Riyadh putra dan putri akan diadakan pada tanggal 26-27 Desember, dan pada tanggal 29 Desember tim Turki Fenerbahce dan Galatasaray akan memainkan pertandingan Piala Super di Stadion Alawwal Park di Riyadh.

Dilansir dari Vogue, festival Ana Arabia ddihadiri 275 desainer baru dan mapan dari seluruh wilayah tanah Arab. Ana Arabia adalah acara yang berbeda dari acara lainnya.

Para kreatif dari Arab Saudi, Qatar, Kuwait, Oman, Lebanon, Maroko, Mesir, dan masih banyak lagi berkumpul untuk menampilkan bakat Arab terbaik dalam bidang pakaian, perhiasan, dan aksesoris. Dengan nama-nama seperti L’atelier Nawbar, Horiyah Alqaraawi, dan Jeed Jewelry, pameran ini merupakan perjalanan mendalam menuju dunia yang penuh dengan kecemerlangan artistik dan perpaduan kepekaan desain modern dengan warisan Arab.

Ana Arabia yang membentang seluas 20.000 meter persegi pasti memiliki sesuatu untuk semua orang karena mendorong dialog lintas budaya dan perpaduan kreatif. Meskipun para penggemar mode dapat melihat banyak hal di pameran ini, mereka yang tergila-gila dengan seni mungkin juga akan tertarik untuk mengunjunginya. Dengan berkumpulnya para influencer dan inovator secara global, ini adalah perayaan budaya yang memadukan mode dengan seni melalui instalasi kreatif dan karya interaktif.