JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menemui Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Markas Besar (Mabes) Polri. Dalam pertemuan itu, keduanya membahas isu terkini mulai dari keamanan Pemilihan Umum (Pemilu) hingga Papua.
"Pertama adalah karena saya pejabat baru Panglima TNI jadi, ada waktu untuk bersilahturahmi ke beberapa instansi. Kebetulan hari ini sedang ada di tempat. Saya bersilahturahmi ada beberapa hal yang dibahas," ujar Agus kepada wartawan, Selasa, 5 Desember.
Kemudian, dalam petemuan itu juga membahas soal keamanan Pemilu 2024. Rencananya, akan dilakukan patroli TNI-Polri mulai tingkat bawah hingga atas untuk menjaga kedamaian pesta demokrasi tersebut.
"Juga dibahas adanya nanti patroli bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas sampai ke level kapolres, polda. Kita bersama-sama sinergitas tujuannya agar pemilu 2024 berjalan lancar aman sesuai waktu yang ditentukan," ucapnya.
Menambahkan, Sigit menyebut pertemuan itu tak hanya membahas soal Pemilu 2024. Kondisi cuaca hingga menghadapi masalah di Papua juga menjadi materi yang dibicarakan.
“Tentunya tugas-tugas lain yang terus harus kita jaga selain tugas pokok tentunya mengawal berbagai macam program kegiatan sehingga bisa berjalan dengan baik, saya kira bagaimana sinergitas ke depan semakin baik,” sebut Sigit.
Terlepas soal pembahasan isu terkini, Sigit menyebut pertemuan tersebut juga sebagai momentum memperkuat sinergitas TNI-Polri. Sehingga, kedua instansi kompak dalam menghadapi berbagai masalah yang terjadi.
BACA JUGA:
"Tentunya ini menjadi kegiatan dalam rangka kami untuk terus memperkuat sinergitas antara TNI dan Polri,” kata Sigit.