Bagikan:

JAKARTA - Calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendatangi kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Keduanya merapat setelah mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) siang tadi.

“(Pertemuan hanya, red) saya, Pak Ganjar, istri saya, dan istri beliau,” kata Mahfud usai melaksanakan pertemuan di rumah Megawati, Jalan Teuku Umar, Jakarta Pusat.

Mahfud menyebut ada sejumlah pembahasan, termasuk perihal pencalonannya dengan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Tapi, dia tak mau memerinci lebih lanjut karena segera beranjak.

Ganjar-Mahfud tiba di rumah Megawati secara terpisah. Ganjar bersama istri, Siti Atiqoh tiba sekitar pukul 14.20 WIB dengan menumpang mobil berwarna hitam 

Sementara Mahfud tiba sekitar pukul 14.23 WIB. Ia didampingi sang istri, Zaizatun Nihayati.

Mereka masing-masing langsung masuk ke dalam rumah Megawati. Adapun Ganjar dan Mahfud kompak memakai kemeja lengan panjang berwarna putih.

 

Diberitakan sebelumnya, Ganjar dan Mahfud sudah resmi mendaftar sebagai peserta Pilpres 2024 pada Kamis, 19 Oktober. Dalam kesempatan itu, mereka menyerahkan visi dan misi kepada KPU.

Perumusan visi dan misi ini sudah digodok sejak lama. Rumusan visi misinya juga telah disempurnakan dengan perluasan gagasan yang melibatkan para ahli.

Visi yang dibawa oleh paslon ini adalah menuju Indonesia unggul. Sementara, misi mereka di antaranya mempercepat pembangunan manusia Indonesia unggul yang berkualitas, produktif, dan berkepribadian; mempercepat penguasaan sains dan teknologi melalui percepatan riset dan inovasi berdikari; mempercepat pembangunan ekonomi berdikari berbasis pengetahuan dan nilai tambah.

Kemudian, mempercepat pemerataan pembangunan ekokomi; mempercepat pembangunan sistem digital nasional; mempercepat perwujudan lingkungan hidup yang berkelanjutan melalui ekonomi hijau dan biru; mempercepat pelaksanaan demokrasi substantif; penghormatan HAM, supremasi hukum yang berkeadilan, dan keamanan yang profesional.

Selanjutnya, mempercepat peningkatan peran Indonesia dalam mewujudkan tata dunia baru yang lebih berkeadilan melalui politik luar negeri bebas aktif dan memperkuat pertahanan negara.