YOGYAKARTA – Akhirnya Mahfud MD secara resmi menjadi calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Ganjar Pranowo yang menjadi capres dari PDI Perjuangan di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Lalu apa alasan Mahfud MD dipilih jadi wapres Ganjar?
Alasan Mahfud MD Dipilih Jadi Wapres Ganjar
Seperti diketahui, Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri telah mengumumkan bahwa Ganjar akan berpasangan dengan Mahfud MD yang saat ini masih menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam). Pengumuman dilakukan pada hari ini, Rabu, 18 Oktober.
“Bismillahirrohmanirrohim, maka calon wakil presiden yang dipilih oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan yang akan mendampingi Bapak Ganjar Pranowo adalah Bapak Prof. Dr. Mahfud MD,” ucap Megawati di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu, 18 Oktober.
Menurut Ketum PDIP, dipilihnya Mahfud MD sebagai cawapres telah dilakukan dengan melalui berbagai kontemplasi dan dialog pikiran.
“Dengan mantap saya telah mengambil keputusan,” ucap Megawati secara bulat.
Terkait alasan Mahfud dipilih jadi cawapres, Megawati mengatakan bahwa Mahfud adalah sosok yang tak asing bagi dirinya karena ia dan Mahfud sempat bekerja di Badan Pembinaan Ideologi Pancasila. Selain itu Mahfud dinilai jadi tokoh intelektual yang punya kapasitas baik.
"Saya perhatikan pengetahuan beliau di bidang hukum sangat penuh dengan pengalaman," ucapnya.
Selain itu Megawati juga menuturkan bahwa Mahfud adalah sosok yang memiliki pengalaman lengkap baik di ranah legislatif, eksekutif, maupun yudikatif. Di mata Megawati, Mahfud juga dikenal sebagai pendekar hukum dan pembela wong cilik.
"Prof Mahfud juga dikenal rakyat sebagai pendekar hukum dan pembela wong cilik," kata Megawati.
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu juga disebut oleh Megawatio sebagai orang jujur sekaligus bernyali. Megawati pun tak meragukan komitmen ideologis yang dianut oleh Mahfud MD.
"Lalu masih Pak Mahfud, jadi tampil apa adanya, jujur, bernyali, dan komitmen ideologisnya tidak perlu diragukan lagi," ujar Ketum PDIP tersebut.
Ke depannya, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD akan maju sebagai pasangan capres dan cawapres di Pilpres 2024. Pasangan ini akan mendapat dukungan dari beberapa partai yakni PDI Perjuangan (PDIP), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Hanura, dan Partai Perindo.
Saat pengumuman, turut hadir pula tokoh penting baik dari dari kalangan partai maupun ormas seperti Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono, Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang, Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo, dan Ketua Tim Pemenangan Nasional Ganjar Presiden (TPN GP) Arsjad Rasyid.
BACA JUGA:
Turut hadir pula beberapa petinggi PDIP seperti Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Bendahara Umum PDIP Olly Dondokambey, Ketua DPP PDIP yang juga anak Megawati, Prananda Prabowo dan Puan Maharani, beserta kader lain.
Itulah informasi terkait alasan Mahfud MD dipilih jadi wapres Ganjar. Kunjungi VOI.ID untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.