Soal Peluang Gibran Jadi Cawapres Prabowo, Gerindra Serahkan ke Ketum Parpol
Menhan Prabowo Subianto ditemani Wali Kota Gibran Rakabuming Raka saat kunjungan kerja di Solo, Selasa 24 Januari. (Twitter @prabowo)

Bagikan:

JAKARTA - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad bicara soal peluang Wali Kota (Walkot) Solo Gibran Rakabuming Raka untuk menjadi cawapres pendamping Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Dasco menegaskan, mengenai cawapres Prabowo, Gerindra menyerahkan sepenuhnya kepada para ketua umum partai politik yang tergabung di Koalisi Indonesia Maju (KIM).

"Segala kemungkinan kita berhitung. Kemudian ya nanti kan yang memutuskan juga tetap ketua-ketua umum partai koalisi ya,” ujar Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 2 Oktober.

Wakil ketua DPR itu pun enggan berspekulasi mengenai putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait gugatan batas minimal atau maksimal capres-cawapres yang hingga kini masih diuji materi.

Termasuk jika MK nantinya mengabulkan gugatan batas minimal usia capres-cawapres 35 tahun, sehingga putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu bisa berlaga di Pilpres 2024.

“Saya belum tahu keputusan MK-nya apa,” tegas Dasco.

Sementara soal nama Menteri BUMN Erick Thohir dan Mahfud MD apakah masuk dalam bursa cawapres Prabowo atau tidak.

"Soal cawapres itu akan kemudian dibicarakan dengan partai koalisi tentunya, dan saya sendiri belum tahu sampai di mana, para ketum-ketum yang nanti akan memutuskan," tandasnya.