Bagikan:

JAKARTA - Untuk menekan penggunaan kendaraan, Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang akan menambah jadwal pelaksanaan car free day (CFD) dari satu kali setiap bulan di pekan kedua, menjadi dua kali dalam sebulan.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang Tihar Sopian di Tangerang, Sabtu, 19 Agustus berharap penambahan jadwal CFD menjadi solusi untuk menekan polusi udara.

Pasalnya selain kegiatan olahraga, CFD sejauh ini telah memberikan dampak yang signifikan dalam mendorong transformasi sosial masyarakat menuju kebiasaan yang ramah lingkungan

"Kita sedang siapkan agar pelaksanaan CFD di Kota Tangerang tak hanya sekali setiap bulannya, tetapi dua kali. Karena dampaknya yang sangat signifikan bagi lingkungan dan juga masyarakat," ujarnya.

CFD di Kota Tangerang dilaksanakan di 13 titik lokasi, yakni Jalan M. Yamin di Kecamatan Tangerang, Jalan Irigasi Sipon di Kecamatan Cipondoh, Jalan Marsekal Suryadarma di Kecamatan Neglasari, Jalan Prambanan di Kecamatan Cibodas.

Jalan Pinang Kunciran di Kecamatan Pinang, Jalan Dahu di Kecamatan Jatiuwung, Duta Garden di Kecamatan Benda, Jalan Pojok Peruri di Kecamatan Ciledug, Jalan Berhias di Kecamatan Karawaci.

Jalan Juanda di Kecamatan Batuceper, Perumahan Puri Beta 1 di Kecamatan Larangan, Komplek CBD di Kecamatan Karang Tengah dan Grand Tomang di Kecamatan Periuk.

Menurut dia, CFD merupakan upaya konkret dari Pemkot Tangerang untuk mereduksi polusi udara yang selama ini telah rutin berjalan.

"Selain mencegah polusi udara di Kota Tangerang, CFD juga mempunyai peran yang penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terkait kepedulian lingkungan di Kota Tangerang," katanya.