BEKASI - Seorang pria berinsial EA (29) diduga menjadi korban pemukulan oleh oknum anggota polisi di Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi. Aksi pemukulan ini pun viral di media sosial.
Video yang diunggah diakun @Kabarnegeri, terlihat dua orang pemuda yang mengaku anggota polisi Polres Bekasi menghampiri mobil putih yang tengah terpakir.
Kemudian pengemudi EA terlihat dari mobil putihnya, mereka sempat ada perbincangan hingga akhirnya salah satu oknum polisi memukul korban.
BACA JUGA:
Berdasarkan keterangan, peristiwa itu terjadi pada Senin, 17 Juli, malam hari. Di akun itu dijelaskan bahwa kejadian ini diduga akibat adanya aksi saling sindir di media sosial Whatsapp.
Sementara itu, Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Twedi Aditya Bennyahdi mengatakan pihaknya tengah menyelidiki dugaan pemukulan tersebut.
“Masih ditelusuri data dan alamat korban untuk diketahui pelakunya,” kata Twedi dalam pesan singkat, Senin, 24 Juli.