Cari Anaknya yang Hanyut ke Got Pamulang, Ayah di Tangsel Akhirnya Ditemukan Tewas
Rumah duka kawasan Jalan Lombok, Pondok Cabe, Pamulang, Tangerang Selatan. (M Jehan/VOI)

Bagikan:

TANGERANG - Petugas BPBD Tangerang Selatan (Tangsel) bersama kepolisian hingga warga akhirnya menemukan seorang ayah berinisial R (37) yang sebelumnya sempat hanyut bersama anaknya, D (4) got di kawasan Jalan Lombok, Pondok Cabe, Pamulang, Tangerang Selatan.

Kabid Kedaruratan dan Logistik Kota Tangsel, Faridzal Gumay mengatakan ayah berhasil ditemukan oleh petugas. Namun sayang, dia ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa.

“Untuk orang tua korban sudah ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa,” kata Gumay dalam pesan singkat, Minggu, 21 Mei.

Gumay juga mengatakan saat ini pihaknya masih berupaya mencari bocah empat tahun yang hanyut di got tersebut.

“Melakukan pencarian dengan menyusuri drainase atau sungai kecil dari korban terjatuh hingga kurang lebih 1 Km,” ucapnya.

Kronologis

Warga sekitar, Yayan menjelaskan kejadian itu berawal dari teriakan anak kecil yang menyebut ada bocah yang hanyut ke got.

“Hanyut dimana? ‘Ini pak got ini’ Kebetulan dekat rumah saya. Pikiran got itu lurus, saya muter ke gang satu lagi, saya lihat gotnnya nggak lurus, belok-belik (bercabang) saya balik lagi,” kata Yayan.

Setibanya di lokasi kejadian, Yayan mendapatkan informasi bahwa ayah dari korban nyebur ke got untuk mencari anaknya. Namun, hingga saat ini ayah dan anak itu belum ditemukan.

“Gotnya itu dalem-dalem, arusnya juga deres. Saya juga dapat kabar bapaknya juga nyebur nih. Dua duanya nggak ketemu nih,” ucapnya.