Bagikan:

LAMPUNG - Kepolres Lampung Selatan AKBP Edwin mengingatkan pemudik yang hendak menggunakan layanan kapal penyeberangan menyiapkan tiket kapal saat memasuki area Pelabuhan Bakauheni.

"Pengguna jasa penyeberangan Pelabuhan Bakauheni yang tidak memiliki tiket saat memasuki area ASDP akan diputarbalikkan," kata Edwin di Lampung, Jumat 14 April, disitat Antara.

Dia mewanti-wanti PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan Indonesia Ferry (Persero) atau ASDP tidak lagi menjual tiket kapal di area pelabuhan.

"Yang sudah terlanjur memasuki Pelabuhan Bakauheni tanpa memiliki tiket akan diputarbalikkan," ujar dia.

Lebih jauh, Edwin mengatakan polisi akan mengawal pemudik sepeda motor di wilayah Kabupaten Lampung Selatan.

"Pengawalan itu tetap berlaku. Artinya, untuk saudara-saudaraku yang nantinya akan melakukan arus mudik dan melintasi Lampung Selatan, kami akan melakukan pengawalan secara estafet," ujarnya.

Pengawalan sampai ke perbatasan wilayah Kabupaten Lampung Selatan dengan Kota Bandarlampung.

"Setelah sampai di sana, (mereka) akan disambut oleh rekan kami dari Polresta Bandarlampung," kata Edwin.

Edwin mengatakan untuk pengamanan, sebanyak 689 petugas dari unsur polisi dan lainnya diterjunkan dalam momen mudik Lebaran 2023 di Lampung.

"Kalau personel tidak jauh berbeda dari tahun kemarin, total seluruhnya ada 689 personel, itu yang tergabung dari Polri dan teman-teman dari pemda serta Kodim," katanya.