Bagikan:

JAKARTA - Penyidik sudah merampungkan proses pemeriksaan rambut dan darah Lucinta Luna di Balai Besar Badan Narkotika Nasional (BNN), Lido, Jawa Barat. Namun, penyidik musti menunggu tiga sampai empat hari untuk mendapatkan hasilnya.

Pemeriksaan itu bertujuan untuk memastikan apakah Lucinta Luna mengkonsumsi ekstasi yang ditemukan di tempat sampah unit apartemennya. Sehingga, nantinya juga akan terbukti pemilik dari barang terlarag tersebut.

Dari hasil pemeriksaan sementara, empat orang yang diamankan, tak ada satu pun yang mengakui sebagai pemilik tiga butir ekstasi tersebut.

"Jadi tadi kita laksanakan pemeriksaan rambut di BNN, Lido, di laboratorium. Untuk hasil sekitar tiga sampai empat hari akan diberitahu lebih lanjut," ucap Kanit 2 Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKP Maulana Mukarom di Jakarta, Rabu, 12 Februari.

Usai menjalani pemeriksaan, Lucinta Luna kembali dibawa ke Polres Metro Jakarta Barat. Hal itu melenceng dari rencana awal yang akan menempatkan selebgram itu di rumah tahanan (Rutan) Narkoba Polda Metro Jaya.

Dibawanya Lucinta Luna ke Mako Polres Metro Jakarta Barat karena penyidik akan konfrontasi keterengannya dengan pernyataan dari tersangka FLO yang merupakan pemasok obat Reklona dan Tramadol.

"Masih kita tempatkan di ruang pemeriksaan karena kita sudah amankan orang yang pasok barang ke LL. Jadi kita butuh pemeriksaan konfrotir antara tersangka LL dan orang yang berikan barang tersebut," ungkap Maulna.

Ditempatkan di sel tahanan wanita

Sebelumnya, Lucinta Luna akan ditempatkan di ruang khusus di Polda Metro Jaya. Alasannya, karena adanya perbedaan identitas di Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan paspor soal jenis kelamin.

Ruangan khusus yang dimaksud adalah sel tahanan biasa di blok wanita. Namun, nantinya sel itu hanya diperuntukkan bagi Lucinta Luna.

"Sel khusus itu artinya di blok wanita cuma sendirian," ucap Direktur Direktorat Tahanan dan Barang Bukti Polda Metro Jaya, AKBP Barnabas.

Ditempatkannya Lucinta Luna di blok wanita disebut didasari pertimbangan tertentu. Salah satunya untuk menjaga keamanan Lucinta Luna, baik fisik maupun psikologis.

Selain itu, sel tahanan di blok laki-laki disebut telah terisi penuh. Lucinta Luna sendiri akan ditahan selama 20 hari ke depan.

"Siapapun tahanan yg masuk di kita, kita wajib menjaga kemanannya, baik fisik maupun psikologis untuk menghindari di-bully dan sebagainya," kata Barnabas.

Diberitakan sebelumnya, Lucinta Luna diduga terlibat kasus penyalahgunaan narkotika. Di dalam tasnya, polisi menemukan obat-obatan terlarang.

Lucinta Luna ditangkap bersama tiga rekannya: H, D, dan N. Ketiganya ditangkap Selasa, 11 Februari di salah satu unit Apartemen Thamrin City, Jakarta Pusat.

Dari penangkapan itu, polisi menemukan dua butir Tramadol dan tujuh butir Reklona, serta tiga butir ekstasi yang ditemukan di tempat sampah unit apartemen tersebut. Saat ini, polisi masih mendalami soal kepemilikian esktasi tersebut.