JAKARTA - Unit Manager Communication Relations dan CSR Pertamina MOR III Eko Kristiawan membenarkan terjadinya kebakaran yang melanda Pertamina di Plumpang Jakarta Utara.
“Insiden terbakarnya pipa penerimaan BBM di Integrated Terminal BBM Jakarta, Plumpang” kata Eko saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Jumat, 3 Maret.
Eko menjelaskan, saat ini petugas sedang melakukan pemadamam dan evakuasi para pekerja di lokasi kejadian.
“Saat ini sedang dilakukan upaya penanggulangan dan evakuasi pekerja maupun warga disekitar lokasi berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait. Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat berupaya maksimal dalam penanggulangan insiden yang terjadi.” sambungnya.
Ratusan warga Plumpang Jakarta Utara panik berusaha menyelamatkan diri dari api yang kian membesar. Petugas gabungan pun hingga kini masih melakukan evakuasi terhadap warga yang tinggal bersebelahan dengan lokasi kebakaran.
BACA JUGA:
Berdasarkan informasi didapat, Jumat 3 Maret, api membesar sejak pukul 20:21 WIB. Disebut, objek yang terbakar adalah pipa bensin Pertamina.
Petugas pemadam kebakaran yang mendapat informasi melakukan pengerahan 18 unit mobil pemadam dengan jumlah personil sebanyak 90 anggota.