Bagikan:

Gunungkidul - Anda yang sudah berniat liburan akhir tahun setelah ‘mumet’ terkungkung pandemi COVID-19 selama 10 bulan, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bisa menjadi pilihan.

Bagi banyak orang, Jogja bikin kangen atau ngangeni. Karenanya, Jogja menunggu wisatawan datang berlibur akhir tahun. Tapi ingat, protokol kesehatan dan segala persyaratan bagi pelancong yang masuk Jogja harus diperhatikan.

Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul, DIY, menerjunkan 511 personel untuk mengantisipasi lonjakan wisatawan yang berlibur di sejumlah objek wisata dan memantau protokol kesehatan selama libur Natal dan Tahun Baru 2021.

Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul Asti Wijayanti mengatakan sebanyak 511 personel berasal dari berbagai unsur, mulai dari aparat, Organisasi Perangkat Daerah (OPD), kecamatan, desa, SAR, hingga komunitas kemasyarakatan.

"Seluruh personel ini akan bekerja penuh selama 11 hari, mulai 24 Desember 2020 hingga 3 Januari 2020," kata Asti dikutip Antara, Rabu, 23 Desember.

Asti mengatakan, personel ini akan ditugaskan langsung di destinasi wisata. Tugas khusus yang diberikan adalah memantau langsung kedisiplinan protokol kesehatan wisatawan di objek wisata yang dikunjungi.

"Personel yang diterjunkan akan diterjunkan ke objek wisata untuk memantau pelaksanaan protokol kesehatan. Keselamatan dan kesehatan wisatawan bisa lebih terjamin," katanya.

Pantai di Gunungkidul, DIY (Ferdinan/VOI)

Asti mengatakan seluruh destinasi wisata siap dengan penerapan protokol kesehatan. Terutama dari sisi fasilitas pendukungnya, mulai dari tempat cuci tangan hingga pengeras suara.

"Sekarang kami ingatkan soal 4M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan menghindari kerumunan," kata Asti.

Sebelumnya, Sekretaris Dispar Gunung Kidul Harry Sukmono mengatakan Dispar Gunung Kidul mentargetkan jumlah kunjungan pada libur akhir tahun ini, yaitu sebanyak 204.822 pengunjung.