Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan, Imbas Demo 1812
Ilustrasi (Foto: Humas Transjakarta)

Bagikan:

JAKARTA - Direktur Operasional PT Transportasi Jakarta (Transjakarta), Prasetia Budi menyebut pihaknya mengalihkan sejumlah rute bus Transjakarta imbas dari kegiatan aksi 1812 di kawasan Monumen Nasional.

"Terkait adanya aksi unjuk rasa di sekitar Istana Presiden dan sekitarnya, berdampak pada beberapa layanan Transjakarta yang mengalami modifikasi berupa pengalihan dan perpendekan rute," kata Prasetia dalam keterangannya, Jumat, 18 Desember.

Prasetia menjelaskan, Koridor 1 dengan rute Blok M hingga Kota mengalami pengalihan rute untuk kedua arah. 

Untuk bus dari Arah Blok M, rute masih normal sampai ke Halte Sarinah - Lampu merah Sarinah keluar jalur -  Lampu merah Bank Indonesia belok kiri - Jl. Kebon Sirih - Hotel Milenium belok kiri - Jl. Fachrudin - Jati Baru lurus - Jl.Cideng Barat - lampu merah Tarakan belok kanan - Halte Petojo - lampu merah Harmoni belok kiri - Harmoni - Kota.

Sementara, rute bus dari arah Kota menuju Harmoni - Lampu merah Harmoni belok kiri - putar balik setelah halte Juanda - Halte Petojo keluar jalur - lampu merah Tarakan belok kiri - Jl. Cideng Timur - Jl. Jati Baru - Hotel Tugu Asri - Lampu merah Hotel Milenium lurus - Jl.Kebon Sirih - Lampu merah Bank Indonesia belok kanan - Halte Sarinah - Blok M.

"Adapun halte yang tidak melayani adalah Halte Bank Indonesia (BI) dan Halte Monas," ucap Prasetia.

Selanjutnya, pada koridor 2 dengan rute Harmoni-Pulogadung mengalami pengalihan rute untuk arah Harmoni. Sementara, arah sebaliknya beroperasi normal. 

"Halte yang tidak melayani arah Harmoni adalah Halte Monas, Halte Balaikota, Halte Gambir 2, dan Halte Kwitang," tutur dia.

Koridor 3 dengan rute Kalideres - Pasar Baru mengalami perpendekan rute menjadi Kalideres – Harmoni. Lalu, Rute 6A (Ragunan – Monas – via Kuningan) dan rute 6B (Ragunan – Monas via Semanggi) mengalami perpendekan rute menjadi Ragunan – Tosari.

"Halte yang tidak melayani di rute tersebut adalah Halte Bundaran HI, Halte Sarinah, Halte Monas, dan Halte Bank Indonesia," ungkap Prasetia.

Kemudian, Rute 1A (PIK – Balaikota) mengalami perpendekan rute menjadi PIK – Kota. Halte  yang tidak melayani adalah Glodok, Olimo, Mangga Besar, Sawah Besar, Harmoni, Monas, dan Bus Stop Balaikota.

"Selain rute ini, semua layanan kami masih berjalan normal dan beroperasi secara situasional. Layanan akan kembali normal apabila kondisi sudah kondusif serta dapat dilintasi armada bus," imbuhnya.