Hari Kelima Pencarian Helikopter Polri, Tim SAR Gabungan Kerahkan Semua Peralatan
Peta pencarian helikopter polri P-1103 di Perairan Manggar/ Dok. Tim SAR

Bagikan:

JAKARTA - Memasuki hari kelima, operasi SAR gabungan masih melakukan pencarian Helikopter NBO-105 P-1103 milik Polairud yang lost contact di Perairan Manggar, Kabupaten Belitung Timur.

Hingga hari ini, Kamis, 1 Desember, Tim SAR Gabungan masih berupaya semaksimal mungkin untuk menemukan korban AKP Arif Rahman Saleh (Pilot) dengan membagi area pencarian.

Sebanyak 11 tim dikerahkan pada pencarian di permukaan laut dengan 4 pencarian di koordinat F. 2°40'9"S 108°13'14"T, M. 2°28'19"S 108°39'14"T, S. 3° 2'17"S 108°54'33"T dan T. 3°14'20"S 108°27'48"T.

Kapal yang digunakan KP-2002, KP-1203, Cahaya Pelangi, RIB 1009, Rubber boat Basarnas, Kal Manau, BC 9002, KRI Siwar, KRI Karotang 872, KRO Pulau Rangsang dan KN Belut Laut.

"Pola pencarian yang dilakukan Pararel Sweep Search Pattern," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang, I Made Oka Astawa saat dikonfirmasi VOI, Kamis, 1 Desember.

Sementara pencarian di permukaan laut, SAR gabungan melakukan pencarian di 4 koordinat 2°50'18"S 108°19'19“E, 2°48‘09"S 108°18'19“E 2°46'30"S 108°22'20“E dan 2°48'39"S 108°23'22“E.

"Alat yang digunakan KM Quin, KRI SPICA dan Rubber Boat," ujarnya.

Untuk pencarian udara, pencarian di titik koordinat F. 2°40'9"S 108°13'14"T, M. 2°28'19"S 108°39'14"T, S. 3° 2'17"S 108°54'33"T dan T. 3°14'20"S 108°27'48"T. Alat utama yang stanby adalah BO-105/ P1113, AW189/ P7002, BO-105/P1110 dan CN-295.

"Pantauan cuaca hari ini berdasarkan informasi BMKG akan Hujan ringan dengan kecepatan angin 2-10 Knot serta Tinggi Gel: 0,5 -1 m," jelasnya.