JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengirim bantuan kemanusiaan untuk korban gempa di Cianjur, Jawa Barat.
Uang tunai dan barang itu diterima Bupati Cianjur Suherman dan Sekretaris Daerah Cecep S. Alamsyah di Pendopo Kabupaten Cianjur.
"Dalam kesempatan ini kami juga ingin menyampaikan donasi semoga bisa membantu para korban yang terdampak bencana ini," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) KPK Cahya H Harefa melalui keterangan tertulis, Rabu, 30 November.
Donasi yang dikumpulkan Korpri KPK itu terdiri dari uang tunai dan barang seperti makanan, minuman, pakaian, perlengkapan bayi dan anak, peralatan ibadah, perlengkapan mandi, hingga kebutuhan tidur.
"Kami menyampaikan rasa keprihatinan yang mendalam kepada para korban bencana," ungkap Cahya.
Mendapat bantuan tersebut, Herman menyampaikan apresiasinya. Dia akan memastikan donasi itu akan disampaikan kepada warga yang membutuhkan.
"Kami akan mendistribusikan bantuan sosial ini sesegara mungkin dan secara tepat sasaran," tegasnya.
"Dukungan moril dan materiil ini sangat berarti dan menjadi penyemangat bagi kami untuk bisa segera bangkit dari kondisi ini," sambung Herman.
Kabupaten Cianjur diguncang gempa bermagnitudo 5,6 pada Senin, 21 November. Peristiwa ini menyebabkan rumah penduduk di wilayah tersebut mengalami kerusakan.
Tak hanya itu, total korban meninggal dunia yang berhasil diidentifikasi oleh tim DVI Polri di RSUD Sayang mencapai 151 orang. Warga juga banyak yang mengalami luka-luka.