JAKARTA - Polisi mengevakuasi seorang anak yang terlantar di Apartement Point Square Lebak Bulus Cilandak Jakarta Selatan.
Kapolsek Cilandak, Kompol Multazam Lisendra mengatan evakuasi itu terjadi pada Sabtu, 19 November, pukul 20.12 WIB.
Penemuan seorang anak laki-laki berusia 10 tahun, berawal dari pengamatan CCTV di lokasi tersebut.
“Dari.hasil pengamatan security gedung melalui CCTV telah didapat seorang anak laki laki berada di Lantai 18 Tower B gedung Point square sedang kebingungan,” kata Multazam dalam keterangannya, Minggu, 20 November.
Multazam menerangkan bila anak itu tidak dapat menjelaskan indetitasnnya dan di mana dia tinggal. Lebih lanjut, anak berusia 10 tahun itu beberapa kali ingin meninggalkan Polsek Cilandak. Alhasil dilakukan pendekatan secara humanis.
“Diilakukan pengamanan secara humanis dengan memberikan sajian biskuit, susu hangat yang membuat anak tersebut merasa nyaman sambil mencoba berkomunikasi dan memberikan perhatian sebagaimana orang tua,” ucapnya.
Dalam kesempatannya, Multazam menghimbau kepada masayarakat apabila ada yang kehilangan anaknnya sesaui ciri yang dimaksud, maka segera menghubungi Polsek Cilanak.
BACA JUGA:
“Ciri ciri anak yang ditemukan memakai kaos warna biru telor asin , celana abu abu , ciri khusus diduga anak tersebut tidak bisa berkomunikasi normal (berkebutuhan khusus),” ucapnya.
“Bagi yang merasa kehilangan anak/ keluarga dengan ciri-ciri tersebut diatas bisa menghubungi/ mendatangi Polsek Cilandak/ Suku Dinsos Jaksel kepadabapak Sutikno,” tutupnya.