Angkot Terperosok ke Dalam Parit, Penumpang dan Sopir Meninggal Dunia
Petugas kepolisian di lokasi kecelakaan mobil angkot caryy/ Foto: Dok. Polres Pandeglang

Bagikan:

PANDEGLANG – Dua orang dilaporkan meninggal dunia dalam kecelakaan tunggal yang dialami mobil angkot di Jalan Raya Mengger-Mandalawangi tepatnya di Kampung Cibaru, Desa Kupahandap, Kecamatan Cimanuk, Kabupaten Pandeglang, Rabu sore, 26 Oktober sekitar pukul 16.30 WIB.

Kasatlantas Polres Pandeglang AKP Jeany Viadiniati mengatakan, angkot dengan jenis mobil Suzuki Carry warna Abu-abu Nopol A 1944 KW yang dikendarai JJ (69) sedang membawa dua orang penumpang, RN (46) dan AA (50).

Jeany menjelaskan, sopir JJ bersama angkotnya melaju dari arah Mandalawangi menuju Mengger.

“Pada saat di TKP kendaraan hilang kendali dan oleng ke kanan jalan, kemudian terjatuh ke dalam parit sedalam kurang lebih 5 meter, dan kemudian para korban dievakuasi ke RSUD Berkah Pandeglang,” kata Jeany dalam keterangan tertulis, Kamis 27 Oktober.

Jeany menambahkan, sopir JJ dan penumpang RN meninggal dunia, sedangkan AA mengalami sejumlah luka di tubuhnya.

“Setelah menerima laporan, kami mendatangi TKP, melakukan olah TKP, cek korban di Rumah Sakit, mendata pengendara dan saksi, mengamankan barang-bukti, dokumentasi,” jelasnya.