Muncul Kejutan, Survei RTK Pilkada Makassar: Appi-Rahman Unggul Tipis dari Danny Pomanto-Fatmawati
Empat pasangan calon di Pilkada Makassar Sulsel

Bagikan:

MAKASSAR - Hasil survei Pilkada Makassar kini menunjukkan kondisi berbeda. Pasangan calon Munafri Arifuddin-Abdul Rahman Bando (Appi-Rahman) unggul dari paslon M Ramdhan Danny Pomanto-Fatmawati Rusdi. 

Lembaga survei Roda Tiga Konsultan (RTK) merilis hasil survei dengan 820 responden yang sampelnya diambil dari seluruh kecamatan Makassar yang terdistribusi secara proporsional berdasarkan jumlah pemilih. Wawancara dilakukan dengan metode tatap muka. 

Dalam survei RTK, responden diberikan lembar simulasi kertas suara kemudian diminta mencoblos/mencontreng seolah olah sedang berada di bilik suara. 

Berikut preferensi pemilih Pilkada Makassar:

- M Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi 32,5 persen

- Munafri Arifuddin-Abdul Rahman Bando 33,1 persen

- Syamsu Rizal-Fadli Ananda 10,4 persen

- Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun 3,7 persen

- Rahasia 12,7 persen

- Tidak tahu/tidak jawab 7,7 persen

Direktur Riset RTK Muh. Taufiq Arif dalam keterangannya yang diterima VOI, Rabu, 2 Desember, menjelaskan, survei RTK juga memotret tingkat keterpilihan atau elektabilitas empat pasangan calon. 

Responden diberikan  lembar simulasi di antara 4 pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Makassar, yang akan dipilih jika pemilihan dilakukan hari ini atau saat survei dilakukan.

Berikut hasilnya disesuaikan dengan nomor urut pasangan calon Pilkada Makassar: 

- M Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi 33,2 persen

- Munafri Arifuddin-Abdul Rahman Bando 33,6 persen

- Syamsu Rizal-Fadli Ananda 10,7 persen

- Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun 3,8 persen

- Rahasia 11,9 persen

- Tidak tahu/tidak jawab 6,9 persen

Pada survei RTK juga ditanyakan kepada responden mengenai performa empat pasangan calon dalam debat Pilkada Makassar.  Responden ditanya soal paslon yang menguasai materi debat Pilkada Makassar pada 7 November lalu.

Hasilnya: 

- M Ramdhan Pomanto-Fatmawati Rusdi 34,5 persen

- Munafri Arifuddin-Abdul Rahman Bando 34,1 persen

- Syamsu Rizal-Fadli Ananda 24,0persen

- Irman Yasin Limpo-Andi Zunnun 1,6 persen

- Tidak tahu/tidak jawab 5,7 persen