JAKARTA - Putri Chandrawathi, tersangka kasus pembunuhan berencana Brigadir J resmi ditahan di Mabes Polri. Penahanan dilakukan setelah memastikan kondisi kesehatan yang bersangkutan.
Istri Ferdy Sambo --yang juga sudah resmi dipecat Polri-- mengaku pasrah dengan apa yang dia alami. Dia memohon doa supaya bisa melalui ini semua.
"Saya ikhlas diperlakukan seperti ini, dan saya mohon doanya agar bisa melalui semua ini," kata Putri yang ditahan di Rutan Bareskrim Mabes Polri, Jumat 30 September.
"Dan saya mohon izin titipkan anak saya di rumah dan di sekolah mereka masing-masing," lanjut dia lagi.
"Untuk anak-anak ku sayang, belajar yang baik dan tetap gapai cita-cita mu dan selalu berbuat yang terbaik," tutupnya.
Putri sempat dihadapkan penyidik kepada publik. Terlihat, istri dari Ferdy Sambo ini mengenakan baju tahanan berwarna orange 077 dan diapit oleh petugas berwajib. Putri juga mengenakan masker berwana putih.
Penahanan terhadap Putri Candrawathi berdasarkan beberapa pertimbangan. Satu di antaranya guna mempermudah proses pelimpahan tersangka dan barang bukti atau tahap dua.
"Untuk mempersiapkan dan mempermudah proses penyerahan berkas tahap dua," ungkap Kapolri Sigit