<i>Update</i> Korban Kecelakaan Mobil Odong-odong Tertabrak Kereta
Petugas kepolisian melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan mobil odong-odong tertabrak kereta di Kragilan Serang Banten/ Foto; Dok. Polda Banten

Bagikan:

SERANG – Warga Kampung Silebu, Kecamatan Kragilan, Kabupaten Serang, Banten masih dirundung duka pascaperistiwa mobil odong-odong ditabrak kereta api dari arah Lebak menuju Merak, Selasa, 26 Juli sekitar pukul 11.00 WIB.

Kendaraan roda empat yang sudah dimodifikasi untuk menghibur anak-anak kecil itu tertabrak kereta saat melintasi perlintasan tanpa palang pintu. Akibatnya 9 orang meninggal dunia, dan puluhan lainnya mengalami luka berat dan ringan.

Selasa 26 Juli pukul 22.00 WIB, sembilan korban sudah dimakamkan di Kampung Cibetik, Kecamatan Walantaka, Kabupaten Serang. Sedangkan puluhan korban lainnya masih menjalani perawatan di RSUD Drajat, Serang.

Berikut update data korban selamat yang mengalami luka-luka menurut catatan Polda Banten, Rabu, 27 Juli.

Korban luka berat dan ringan:

1. Elvira Ayu Hanifa (Wanita 6 tahun )

2. Alina Fitriana (Wanita 3 tahun)

3. Putri Keyla Septiana (Wanita 2 tahun)

4. Kalila (Wanita 2 tahun)

5. Amroh (Wanita 29 tahun)

6. Nadira (Wanita 1 tahun)

7. Hikmawati (Wanita 26 tahun)

8. Hanifah (Wanita 5 tahun)

9. Firdha (wanita 4 tahun)

10. Aat Sumiyati (Wanita 22 tahun)

11. Aini (Wanita 7 bulan)

12. Dea Ayu Saputri (wanita 3 tahun)

13. Rizky Anugrah (laki-laki 3tahun)

14. Zahra (Wanita 3 tahun)

15. Suirat (Wanita 27 tahun)

16. Fatiroh (Wanita 30 tahun)

17. Aqila (Wanita 5 tahun)

18. Tisya (wanita 8 tahun)

19. Dinar Aprilia Putri (Wanita 6 tahun)

20. Muhammad Dzikri (Laki-laki 6 tahun)

21. Saki (wanita 67 tahun)

22. Bilqis Meisya Putri (wanita 4 tahun)

23. Iin (wanita 3 tahun)

24. Ismi (Wanita 4 tahun)

9 Orang korban jiwa:

1. Saptiyah (wanita 51 tahun)

2. Sawiyah (Wanita 71 tahun)

3. Saptanis (Wanita 42 tahun)

4. Kadilah (Wanita 38 tahun)

5. Sunenah (Wanita 55 tahun)

6. Yanti (Wanita 22 tahun)

7. Azzizatul Atiah (Wanita 2 tahun)

8. Ismawati (Wanita 8 tahun)

9. Amanda (Wanita 2 tahun)