Burger King Minta Masyarakat Indonesia Jajan di McDonald's, KFC, hingga Warteg
Ilustrasi. (Foto: Unsplash)

Bagikan:

JAKARTA - Pandemi COVID-19 telah memukul hampir seluruh sektor ekonomi, tak terkecuali restoran dan industri pariwisata. Kondisi sulit ini, mendorong salah satu restoran cepat saji terkemuka dengan merek dagang Burger King untuk mendukung pelaku usaha lain, termasuk kompetitornya yaitu McDonald's.

Dalam unggahan di akun Instagram @burgerking.id yang diberi judul Pesanlah dari McDonald's, perusahaan tersebut meminta masyarakat untuk memesan makanan dari gerai lainnya, salah satunya adalah McDonald's.

Tak hanya itu, Burger King juga menyarankan masyarakat untuk membeli produk pesaing lain seperti Flip Burger, Carl's Jr, Wendy's, Klenger Burger, KFC, CFC, Domino's Pizza, Pizza Hut, dan lainnya hingga Warung Tegal (Warteg).

"Tidak pernah terpikirkan oleh kami untuk meminta Anda melakukan ini, tapi semua restoran yang memiliki beribu karyawan membutuhkan pertolongan Anda saat ini," demikian yang tertulis di unggahan yang di-upload pada Selasa malam, 3 November.

Di sisi lain, Tim Burger King Indonesia berpesan jika masyarakat ingin membantu, maka dapat memesan makanan melalui pesan antar, takeaway, dan drive-thru.

"Menikmati Whopper (produk Burger King) pilihan yang terbaik, namun memesan Big Mac (produk McDonald's) juga tidak ada salahnya," tulis mereka.

Ternyata, ajakan serupa juga dilakukan oleh Burger King di Inggris. Saran tidak biasa di antara pesaing bisnis restoran ini dikicau langsung oleh Burger King di Inggris pada Senin, 2 November. Namun, kampanye versi Burger King Inggris daftar restorannya tidak variatif dibanding Indonesia. Meski begitu, Burger King menyebut KFC, Subway dan Domino's Pizza, serta jaringan lainnya.

"Kami tidak pernah berpikir kami akan meminta Anda melakukan ini, tetapi restoran yang mempekerjakan ribuan staf benar-benar membutuhkan dukungan Anda saat ini," tulis Burger King UK dalam akun sosial media Instagram perusahaan.