Bagikan:

JAKARTA - Sejumlah kelompok mahasiswa yang mengatasnamakan Aliansi Nasional Reformasi KUHP bakal menggelar aksi demonstrasi di kawasan Gedung DPR RI, siang ini. Polda Metro Jaya menyebut jumlah massa diprediksi mencapai 500 orang.

"(Jumlah massa, red) 500 orang," ujar Direktur Intelkam Polda Metro Jaya Kombes Hirbakh Wahyu Setiawan saat dikonfirmasi, Selasa, 28 Juni.

Estimasi massa itu berdasarkan surat pemberitahuan aksi yang dilayangkan Aliansi Nasional Reformasi KUHP ke Polda Metro Jaya.

Kemudian, aksi demonstrasi inipun akan menyoroti pasal-pasal yang dianggap problematik dalam RKUHP. Beberapa di antaranya, pidana mati, contempt of court, penyerangan harkat dan martabat presiden

Lalu, pasal mengenai aborsi, hate speech, kohabitasi, pidana untuk demonstrasi tanpa pemberitahuan, hingga penghinaan terhadap penguasa.

"Sudah ada surat pemberitahuannya," kata Hirbakh.

Sebagai informasi, aksi demonstrasi ini akan dimulai pada pukul 11.00 WIB. Demonstrasi ini merupakan aksi lanjutan yang sebelumnya dilaksanakan di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, pada 21 Juni.