Bagikan:

JAKARTA - Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama ikut berduka atas meninggalnya KH Fahrurrozi Ishaq. Almarhum dikenal sebagai 'Gubernur Tandingan Ahok' 

"Turut berduka cita semoga Allah yang maha esa menghibur keluarga yang ditinggalkan," kata Ahok kepada VOI, Jakarta, Selasa, 27 Oktober.

Ahok mengaku mendapatkan kabar duka ini sejak siang tadi. Namun dia tidak menyebut dari mana dia mendapatkan informasi itu. Hanya saja, dia mendoakan yang terbaik untuk Almarhum dan keluarga yang ditinggalkan.

Adapun tokoh Front Pembela Islam (FPI) KH Fahrurrozi Ishaq yang dikenal sebagai 'Gubernur Tandingan Ahok' meninggal dunia di RS Primer Jatinegara, Jakarta Timur, Selasa, 27 Oktober pukul 01.15 WIB. Almarhum terkonfirmasi positif COVID-19.

Kabar meninggalnya Almarhum disambut oleh banyak orang yang melayat ke rumah duka hingga proses pemakaman. Padahal, diketahui Fahrurrozi positif COVID-19. 

Seharusnya, pemakaman jenazah positif COVID-19 harus mengikuti protokol kesehatan dengan ketentuan maksimal 20 orang. Namun, hal ini dimaklumi oleh Pemprov DKI.

Kasudin Pertamanan dan Hutan Kota Jaktim Christian Tamora Hutagalung mengatakan, pihaknya sebenarnya sudah menerapkan pembatasan maksimal pelayat 20 orang. Namun, ia tak bisa mencegah membludaknya pelayat yang hadir karena almarhum memiliki banyak simpatisan.

"Di masa PSBB transisi kita sebenarnya dibatasi maksimum 20 orang. Mungkin almarhum karena tokoh jadi banyak simpatisannya," kata Christian saat dihubungi.

Christian pun mengaku tak mengetahui jika kalau Fahrurrozi terjangkit COVID-19. Pihaknya tak menerima informasi akan memakamkan jenazah Covid-19 saat itu. Christian hanya diberi tahu untuk menyediakan tempat pemakaman di TPU Kober Kelurahan Rawa Bunga, Jatinegara, Jakarta Timur.

"Saya tidak diinformasikan begitu. Kita hanya menyediakan tempatnya sesuai permintaan," ungkap dia.