Bagikan:

JAKARTA - Instagram Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunggah pernyataan Bank Dunia tentang dukungan mereka terhadap Omnibus Law UU Cipta Kerja. Dalam keterangan gambar, akun @jokowi mengutip potongan pernyataan Bank Dunia.

"'Undang-Undang Cipta Kerja adalah upaya reformasi besar untuk menjadikan Indonesia lebih kompetitif.' Ini kata Bank Dunia," tertulis dalam unggahan.

"Berikut pernyataan lengkapnya," tertulis dalam lanjutan keterangan.

Unggahan itu memuat gambar lembar pernyataan rilisan Bank Dunia berjudul Pernyataan Bank Dunia tentang Omnibus Law Cipta Kerja. Pada intinya, Bank Dunia menyampaikan pujian kepada pemerintahan Jokowi.

Bank Dunia menyebut Omnibus Law sebagai reformasi besar yang dapat meningkatkan keberdayaan Indonesia secara ekonomi. "Menjadikan Indonesia lebih kompetitif dan mendukung cita-cita jangka panjang negara untuk menjadi masyarakat yang sejahtera," tertulis dalam pernyataan Bank Dunia.

Bank Dunia juga menyebut optimisme mereka bahwa Omnibus Law Cipta Kerja adalah cara paling masuk akal untuk membangkitkan perekonomian Indonesia yang tengah tiarap dihantam pandemi. Yang tak terlewat, tentu saja pujian terkait penyederhanaan birokrasi yang akan meningkatkan investasi.

"Dengan menghilangkan batasan-batasan investasi yang memberatkan (investor) dan memberi sinyal bahwa indonesia terbuka untuk bisnis. Hal ini akan meningkatkan daya tarik investasi yang berimplikasi pada terbukanya lapangan kerja, hal yang penting untuk melawan kemiskinan."

"Bank Dunia berkomitmen untuk bekerja sama dengan pemerintah Indonesia dalam reformasi ini," tertulis dalam pernyataan penutup.

Berikut pernyataan lengkap Bank Dunia.