Kapolresta Banjarmasin Salat Bersama Mahasiswa di Tengah Aksi Demo Tolak UU Cipta Kerja
Kapolresta Banjarmasin Kombes Rachmat Hendrawan menunaikan salat bersama mahasiswa di tengah aksi demo. (Firman/Antara)

Bagikan:

JAKARTA - Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Rachmat Hendrawan menunaikan shalat bersama mahasiswa di tengah aksi demo menolak Omnibus Law Undang-Undang Cipta Kerja (Ciptaker) di depan DPRD Kalimantan Selatan, Kamis, 8 Oktober.

Salat zuhur berjamaah menjadi momen kebersamaan antara aparat dan mahasiswa tersebut di tengah penyampaian aspirasi kepada wakil rakyat di "Rumah Banjar".

"Alhamdulilah aksi adik-adik hari ini berjalan damai. Semua tertib terkendali," ucap Rachmat dilansir Antara.

Massa mahasiswa sudah diterima Ketua DPRD Kalsel H Supian HK. Wakil rakyat sepakat menerima semua tuntutan mahasiswa dan berjanji menyampaikannya ke pusat.

Untuk itu, diharapkan mahasiswa dapat membubarkan diri dengan tertib setelah penyampaian aspirasi telah dilakukan.

"Kami juga sudah koordinasi dengan Wakil Rektor III ULM yang meminta mahasiswa dapat tertib membubarkan diri sesuai batas waktu yang telah ditentukan dalam aturan demo," kata dia.

 

Sebelumnya Kapolda Kalsel Irjen Pol Nico Afinta memastikan tidak ada anggota yang membawa senjata dalam mengamankan demo mahasiswa di Banjarmasin hari ini.

Dia memerintahkan anggota tetap mengedepankan sikap humanis untuk mendinginkan suasana aksi mahasiswa agar tetap berjalan damai.