KABUPATEN TANGERANG - Juru Bicara Satgas COVID-19 Kabupaten Tangerang, dr Hendra Tarmizi mengatakan ada lonjakan permintaan vaksinasi dosis penguat atau booster menjelang awal Ramadan 2022 di wilayahnya.
Menurutnya, tingginya minat warga akibat aturan pemerintah terkait mudik Lebaran 2022. Syarat warga yang ingin mudik diwajibkan sudah menerima vaksin booster COVID-19.
"Iyah yang booster, mungkin karena aturan mudik itu, jadi yang boosternya pada ngantre di puskesmas (Kabupaten Tangerang)," Kata Hendra saat dihubungi VOI, Minggu, 3 April.
Berdasarkan data Satgas COVID-19 Kabupaten Tangerang, jumlah warga yang telah mendapatkan suntikan booster mencapai 400 ribu orang, dari sebelumnya sekitar 360 ribu orang.
"Mungkin 400 ribuan, sebelumnya cuma 360 ribu. Jadi biasanya yang ngantri hanya 500 orang atau 400 orang, sekarang 1000. Artinya meningkat pesat," tuturnya.
Hendra menyebutkan, program percepatan vaksinasi di Kabupaten Tangerang akan terus digenjot selama Ramadan. Dia memastikan ketersedian vaksin untuk booster di wilayahnya aman.
"Ini kita tersedia 30 ribuan dosis ada. Jadi kita memang dapat alokasi dari provinsi, jadi begitu dapat kita bagikan, habis minta lagi, begitu aja," pungkasnya.