Bagikan:

JAKARTA - Sebanyak 80 WNI dari Ukraina tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang Banten. Masih ada 14 orang WNI berada di Bucharest, Rumania. 

“Sekitar pukul 17.10 WIB yang membawa pulang WNI dari Ukraina telah mendarat di Tanah Air, 80 WNI dan 3 WNA yang merupakan keluarga dari WNI berada dalam rombongan. Terdapat 14 evacuated masih tinggal di Bucharest untuk sementara waktu,” kata Menlu Retno Marsudi, Kamis, 3 Maret.

“Dari tes, 12 orang evacuated positif COVID-19, dua orang lainnya memilih tinggal di Buchaerest mendampingi anak mereka,” sambung Menlu.

Dipastikan Menlu Retno, 14 orang WNI yang masih berada di Bucharest Rumania didampingi oleh KBRI. Bila nantinya kondisi memungkinkan, belasan WNI akan dipulangkan ke Indonesia dengan pesawat komersial.