Bagikan:

JAKARTA - Sebuah video rekaman CCTV beredar di media sosial. Dalam video tersebut terlihat seorang pemuda membawa senjata tajam jenis celurit menyerang pengendara motor di Jalan Salemba Raya, Senen, Jakarta Pusat.

Pelaku berjumlah dua orang mengendarai satu motor dan mengenakan helm. Pria yang duduk di bangku jok belakang motor itu menenteng celurit, mendekati korban lalu membacok pengendara motor. Sementara teman pelaku menunggu di pinggir jalan.

Beruntung korban berhasil menyelamatkan diri dengan meninggalkan motornya hingga terjatuh. Pelaku segera melarikan diri dengan rekannya.

Kapolsek Senen Kompol Ari Susanto mengatakan, korban diketahui bernama Bima (36). Peristiwa itu terjadi tepatnya di depan Rumah Sakit Carolus, saat korban keluar dari rumah sakit tersebut pada

Sabtu, 29 Januari sekitar 22.30 WIB.

"Korban baru keluar dari RS Carolus, pas pintu keluar dicegat pelaku kemudian dibacok pakai celurit," kata Kompol Ari saat dikonfirmasi, Senin 31 Januari.

Kapolsek mengatakan, korban tidak kehilangan barang berharga. Berdasarkan dari pantauan CCTV, Kapolsek menduga korban dan pelaku saling mengenal.

"Kalau lihat videonya, karena barang korban tidak diambil, sepertinya korban sudah kenal dengan pelaku," ujar Ari.

Unit Reskrim Polsek Senen tengah menyelidiki pelaku yang berjumlah dua orang tersebut.

"Pelaku sedang kita kejar. Pelaku bisa dua orang, lebih dari satu, karena habis bacok pelaku lari dan sudah ada temannya yang menunggu di motor," terang Ari.

Akibat penyerangan tersebut, korban mengalami luka dibagian perut pinggang sebelah kiri dan kaki karena terjatuh, bukan terkena sabetan celurit. Korban pun sempat dilarikan ke rumah sakit terdekat, kemudian dibawa pulang.