Bagikan:

JAKARTA - Sebanyak tiga unit rumah toko (ruko) permanen di Jalan Raya Pasar Kemis, Desa Sukamantri, Cilongok, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Banten, hangus terbakar pada Rabu 15 Desember, dini hari pukul 01.53 WIB.

"Iya benar, telah terjadi kebakaran dan kami mendapat laporan pada pukul 01.53 WIB dini hari tadi," ungkap Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Abdul Munir di Tangerang, Rabu pagi.

Ia mengatakan, atas adanya peristiwa tersebut, pihaknya langsung menerjunkan lima unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) dengan 25 personel ke lokasi kebakaran.

"Unit (Mobil Damkar,) yang di luncurkan, satu unit Mako Curug, satu pos Pasar Kemis, satu pos Sepatan, satu pos Mauk dan mendapat bantuan satu unit UPT Periuk, Kota Tangerang," tuturnya.

Ia menuturkan, kebakaran itu telah menghanguskan sebuah rumah toko permanen. Namun, penyebab kebakaran, korban jiwa dan kerugian materi masih belum diketahui petugas pemadam.

"Petugas masih melakukan pemadaman dan pendinginan. Namun, yang hangus terbakar ada tiga ruko," kata dia.