Bagikan:

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka di zona hijau pada perdagangan Jumat 14 Agustus. IHSG dibuka menguat tipis 0,04 persen atau 2,13 poin ke level 5.241,38.

Membuka perdagangan, 42 saham menguat, 35 saham melemah, 47 saham stagnan. Volume perdagangan tercatat 27,08 juta lembar saham dan ditransaksikan senilai Rp12,02 miliar.

Meski demikian, analis Binaartha Sekuritas Indonesia M. Nafan Aji Gusta Utama memprediksi indeks bergerak ke zona merah pada hari ini. Secara teknikal, indeks akan bergerak di level 5.172 hingga 5.293.

"Secara teknikal mengindikasikan adanya potensi koreksi wajar pada pergerakan IHSG, sehingga berpeluang menuju ke support terdekat," kata Nafan dalam risetnya.

Ia pun merekomendasikan sejumlah saham pada perdagangan hari ini, seperti PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI), PT Alam Sutra Realty Tbk (ASRI), PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR), PT Indomobil Sukses Internasional Tbk (IMAS), dan PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP).

Pendapat berbeda diungkapkan analis Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi. Ia memproyeksi indeks bergerak naik pada perdagangan hari ini.

Ia memperkirakan laju indeks berada pada area support dan resistance di level 5.192 hingga 5.300.

"Indeks masih memiliki momentum penguatan. Sehingga secara teknikal IHSG masih diperkirakan bergerak positif,” katanya. 

Bebeberapa saham yang dia rekomendasikan pada perdagangan hari ini, yaitu PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM), PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR), PT XL Axiata Tbk (EXCL), PT Indosat Tbk (ISAT), PT Mitra Keluarga Tbk (MIKA) dan PT Indofood Sukses Makmur Tbk (INDF).