Bagikan:

SAMARINDA - Pedagang bakso keliling, Dariarto bikin heboh setelah 2 hari menghilang di Samarinda, Kalimantan Timur. Dia meninggalkan gerobak bakso berstiker Arema lalu pergi entah ke mana. 

Kabar hilangnya Dariarto sudah tersebar di media sosial pada Senin, 15 November. Dua hari kemudian, polisi menemukan pedagang bakso yang bikin banyak warganet kebingungan. 

Alhamdulillah Pak lek bakso yang hilang di Ringroad 1 selama 2 hari sudah diketemukan dan saat ini masih dalam proses menenangkan diri di kantor Polsek Sungai Kunjang dan kondisi yang bersangkutan dalam keadaan sehat setelah personel Polsek Sungai Kunjang melakukan pemeriksaan kesehatan di rumah sakit Hermina,” demikian informasi tim Polsekta Sungai Kunjang lewat akun Instagram, Rabu, 17 November.

Si penjual bakso saat diwawancarai wartawan mengaku diajak seorang pria paruh baya untuk berjalan. Mulanya bapak-bapak itu memesan tiga mangkok bakso, setelahnya penjual bakso ini mengaku ikut berjalan dengan pria tersebut. 

“Suruh ikut dia, jalan sambil kasih wejangan. Intinya kita jalan terus nggak ada lapar, nggak capek,” kata penjual bakso dalam video yang disebar di akun Instagram khusus informasi daerah.

Saat ditemukan, Dariarto linglung. Yang dia tahu, dirinya tetap berada di Ringroad 1 Samarinda meski Dariarto ditemukan di sekitar jembatan Mahkota III.

Saat menelusuri kejadian ini, rekaman CCTV sempat diperiksa. Dalam rekaman, tampak Dariarto menyeberang jalan menghampiri pria yang disebut Dariarto mengajaknya pergi berjalan. Siapa pria itu? Masih jadi misteri.