<i>Update</i> COVID-19 Per 6 November: Kasus Baru 401, Sembuh 622 Orang
ILUSTRASI

Bagikan:

JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) merilis tambahan kasus positif COVID-19 terbaru per hari ini. Total kasus kumulatif berjumlah 4.247.721 orang sejak kasus pertama diumumkan pada 2 Maret. Sedangkan, kasus baru per hari ini mencapai 401 orang.

Sementara kasus sembuh pada hari ini bertambah 622 orang, sehingga totalnya ada 4.093.208 orang sembuh. Sedangkan, kasus konfirmasi positif yang meninggal bertambah 15 orang dan totalnya 143.534 orang.

Adapun, provinsi dengan kasus baru terbanyak berada di DKI Jakarta 68 kasus dan totalnya mencapai 862.130 kasus. Disusul Jawa Barat dengan 53 kasus dan total kasusnya 706.431. Kemudian Jawa Tengah 51 kasus baru dan total kasusnya 485.480.

Kemudian, Jawa Timur dengan penambahan kasus baru 47 dan total kasusnya mencapai 398.597. Lalu, DI Yogyakarta dengan kasus baru 26 dan total kasusnya 156.093. Selanjutnya Banten dengan 20 kasus baru dan kasus kumulatif mencapai 132.466. Lalu, Bali dengan kasus baru 14 dan total kasus mencapai 113.975.

Dilaporkan juga ada lima provinsi yang melaporkan tidak ada penambahan kasus baru yaitu Bengkulu, Kepulauan Riau, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat dan Maluku.

Provinsi dengan kasus sembuh terbanyak hari ini dimiliki DKI Jakarta dengan pertambahan 257 kasus. Kemudian, disusul Jawa Timur 51 kasus sembuh, Jawa Tengah 39 kasus, Sumatera Utara 32 kasus, dan Bali 27 kasus.

"Kasus meninggal tertinggi berada di Jawa Tengah dan Jawa Timur dengan masing-masing 3 orang, dan Sumatera Barat 2 orang," demikian dikutip dari data Kemenkes, Sabtu, 6 November.

Selain itu, jumlah spesimen yang sudah diperiksa per hari ini 256.032. Sedangkan secara kumulatif mencapai 48.160.848. Adapun rinciannya 28.584.517 diperiksa secara RT-PCR, 245.341 dengan metode TMC dan antigen 19.330.990 orang.

"Untuk jumlah orang yang diduga tertular COVID-19 atau yang saat ini dikategorikan sebagai kasus suspek, tercatat di angka 6.393 orang," tuturnya.

Kemudian, positivity rate orang mingguan dari tanggal 31 Oktober hingga 6 November 2021 yaitu 0,35 persen. Sedangkan positivity rate orang harian 0,23 persen.

Saat ini orang yang telah mendapatkan vaksinasi COVID-19 dosis pertama bertambah 331.968 orang dan totalnya mencapai 124.156.167 orang, dan vaksinasi dosis kedua 426.234 orang, total kumulatifnya mencapai 78.114.072 orang. Sedangkan jumlah vaksin dosis ketiga bertambah 4.571 dan jumlahnya mencapai 1.160.942. Sementara, target sasaran vaksinasi mencapai 208.256.720 orang.