<i>Update</i> COVID-19 per 31 Juli: Angka Kumulatif Mencapai 108.376 Kasus
Ilustrasi COVID-19 (Bao_5/Pixabay)

Bagikan:

JAKARTA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengeluarkan data perkembangan COVID-19 per 31 Juli pukul 12.00 WIB. Dari 28.562 spesimen yang diperiksa hasilnya terdapat penambahan angka harian sebanyak 2.040 orang.

"Total akumulasi kasus positif sejak COVID-19 ditemukan di Indonesia mencapai 108.376 orang," demikian dikutip dari data Kemenkes, Kamis, 30 Juli.

Kasus sembuh pada hari ini bertambah 1.615 orang dengan total kasus sembuh mencapai 65.907 orang. Sementara, kasus konfirmasi positif yang meninggal bertambah 73 orang dan totalnya 5.131 orang.

Provinsi dengan kasus baru terbanyak berada DKI Jakarta dengan 403 kasus baru dengan total pasien sembuh sebanyak 405 orang. Kemudian, Jawa Timur dengan 317 kasus baru dan total pasien sembuh sebanyak 315 orang. 

Selanjutnya, Jawa Tengah miliki 235 kasus baru dengan total pasien sembuh sebanyak 180 orang, Kalimantan Selatan terdapat 128 kasus baru dengan total pasien sembuh sebanyak 67 orang, dan Sumatera Utara mengalami penambahan kasus sebanyak 104 kasus dengan total pasien sembuh sebanyak 106 orang.

Selain itu, jumlah spesimen yang sudah diperiksa mencapai 1.506.191 dengan rincian 1.472.783 menggunakan pengujian real time polymerase chain reaction (RT-PCR) dan 33.408 menggunakan tes cepat molekuler (TCM).

"Hari ini terdapat 33 lab yang belum melapor hasil pemeriksaan PCR, yang terdapat di Kota Jakarta, Batam, Bandung, Gorontalo, Bukittinggi, Balikpapan, Medan, Cirebon, Probolinggo, Yogyakarta, Mimika, Sorong, Tarakan, Depok, Cirebon, Samarinda, Pekanbaru," tulisnya.

Terakhir, untuk jumlah orang yang diduga tertular COVID-19 atau yang saat ini dikategorikan sebagai kasus suspek, tercatat di angka 60.739 orang. Sedangkan, untuk jumlah daerah yang terjangkit virus corona sudah sebanyak 476 kabupaten/kota dari 34 Provinsi terdampak di Indonesia.