Operator Seluler Utama Korea Selatan KT Alami Serangan Siber, Layanan Komunikasi hingga Internet Tidak Bisa Diakses
JAKARTA - Operator seluler utama Korea Selatan KT Corp., mengumumkan mendeteksi serangan penolakan layananan terdistribusi (DDoS) terdistribusi, menyebabkan gangguan layanan secara nasional, Senin.
Mengutip Yonhap 25 Oktober, pengguna jasa KT di seluruh Korea Selatan mengalami kesulitan dalam menggunakan beberapa layanan, antara lain internet, jaringan telepon dan layanan pembayaran, mulai sekitar pukul 11.00 waktu setempat.
Serangan DDoS mengacu pada situasi di mana banyak komputer yang terinfeksi diarahkan untuk mencoba berkomunikasi dengan satu komputer lain, membanjiri bandwidth koneksinya dan membuat pengguna yang sah tidak dapat mengakses situs.
Sementara melansir The Korea Herald, perusahaan mengatakan gangguan terbaru disebabkan oleh "serangan DDoS skala besar di jaringan." KT mengatakan sedang bekerja untuk memperbaiki masalah secepat mungkin.
Baca juga:
- Gagal Dapat Jet Tempur F-35 dari Amerika, Presiden Erdogan Tegaskan Pengembalian Dana Rp19,8 Triliun Milik Turki
- Tegas Peringatkan Suriah dan Siap Kerahkan Persenjataan Berat, Presiden Erdogan: Tidak Ada Kompromi
- Presiden Putin Setujui Penutupan Tempat Kerja, Moskow akan Jalani Penguncian COVID-19 Terketat Mulai Pekan Depan
- Sempat Bermalam di Rumah Sakit untuk Jalani Pemeriksaan, Ratu Elizabeth II Kembali Bekerja
Hingga siang hari, KT tampaknya telah memulihkan sebagian besar layanan internetnya, meskipun gangguan terus berlanjut di beberapa wilayah.