Gaya Anggun Selvi Ananda, Rambut Digerai Gunakan Brokat Putih Beli 'Jajanan' Donat untuk Jan Ethes

SOLO - Nama Selvi Ananda, istri dari Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka lama tak muncul di publik. Ketua penggerak PKK Surakarta ini sebelumnya aktif 'blusukan' memberikan sosialisasi pada warga Solo soal stunting, gizi buruk hingga disiplin protokol kesehatan (prokes).

Namun, saat Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Selvi jarang muncul ke publik. Nah, kali ini Selvi muncul saat kerjasama dengan Bank Indonesia Kantor Perwakilan (KPw) Solo untuk memberikan pembinaan bagi anggota PKK.

Gaya Selvi saat dalam acara ini pun disorot. Ibu 2 anak ini terlihat anggun dengan rambut digerai. Dia mengenakan baju brokat berwarna putih berpadu dengan rok batik selutut.

”Kita berikan pembinaan dan pengembangan branding dan packaging bagi anggota PKK. Sebab branding dan packaging ini penting dalam bisnis,” kata Selvi dalam kegiatan yang dilaksanakan di Rumah Dinas Loji Gandrung dilansir dari ERA.id, Jumat, 15 Oktober.

Menantu Presiden Joko Widodo tersebut terlihat berbelanja satu kotak kue donat dan beberapa burger. Menurut Selvi, dia sengaja berbelanja makanan itu sebagai oleh-oleh untuk kedua anaknya, Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah.

"Tadi beli makanan. Soalnya anak-anak suka ngemil," kata Selvi Ananda.

Dalam kesempatan ini, Selvi berkomitmen untuk memajukan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) untuk mempercepat pemulihan ekonomi. ”Sebenarnya konsep pembinaan ini sudah kami mulai sejak bulan Maret-April lalu, namun karena kebijakan PPKM maka terhambat dan baru sekarang dilanjutkan,” katanya.

Sementara itu Kepala BI Kantor Perwakilan Solo Nugroho Joko Prastowo mengatakan setelah Indonesia diserang varian delta, saat ini masyarakat harus kembali bangkit. Salah satu konsep pembinaan yang dilakukan oleh BI yakni membina UMKM melalui klaster-klaster.

"Kami ingin membina para ibu-ibu PKK ini dari unit-unit yang paling kecil,” katanya.