2 Kelompok Penipu Asal Sulsel Dibekuk, Bermodus Kuis Baim Wong

JAKARTA - Polisi meringkus dua komplotan penipun asal Sulawesi Selatan. Dalam aksinya, kedua komplotan ini bermodus kuis yang mencatut nama artis Baim Wong.

"Jadi biasanya dia blast dulu, blast kepada semuanya secara random. Nanti kalau ada yang nyangkut di situ," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus kepada wartawan, Selasa, 7 September.

"Isinya adalah selamat nomor handphone anda terpilih mendapat hadiah 50 juta dari dari give away dari Baim Wong.id_andaspr27c7," sambung dia.

Dalam kelompok pertama, ada dua orang tersangka. Mereka berinisial BHU alias H dan H alias W.

Sementara untuk kelompok kedua beranggotakan delapan tersangka dengan inisial J, DA, E, AAR, MR, A, RT, dan T. Kedua kelompok ini berasal dari Sulawesi Selatan.

"Jadi kebetulan pelakunya ini dengan dua kejadian dengan modus yang sama pelakunya semuanya adanya di Sulawesi Selatan sana," ungkap Yusri.

Dalam beraksi, kedua kelompok ini pun memperdaya korban yang berinisial AL dengan cara memberikan berbagai syarat jika mau mengambil uang sebesar Rp50 juta. Misalnya, membayarkan biaya registrasi hingga lainnya.

"Contohnya seperti apa, minta ditransfer untuk kegiatan administrasi, kemudian lagi pajak pemenang asuransi, minta lagi yang namanya untuk peliputan di TV swasta yang ada dengan jumlah-jumlah yang sudah ditentukan. Total semuanya kerugian Rp10 juta lebih, hampir Rp11 juta," papar Yusri.

Aksi penipuan ini pun berlangsung pada Juni dan Agustus 2021. Kemudian penipuan ini dilaporkan oleh Baim Wong dan korban. Hingga akhirnya para pelaku pun ditangkap.

Saat ini, para pelaku sudah mendekam di balik jeruji besi. Mereka dipersangkakan dengan Pasal 378 KUHP dan terancam pidana 4 tahun penjara.