Hari Ini, Polisi Bakal Periksa Para Terduga Pelaku Pelecehan Karyawan KPI
JAKARTA - Polisi bakal memeriksa para terduga pelaku kasus dugaan pelecehan terhadap karyawan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) berinisal MS. Pemeriksaan rencananya berlangsung siang ini.
"Sesuai rencana para terduga pelaku akan kami mintai keterangan hari ini," ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Wisnu Whardana saat dikonfirmasi, Senin, 6 September.
Setidaknya ada delapan terduga pelaku perundungan dan pelecehan seksual dalam kasus tersebut. Pemeriksaan itu bertujuan mencari titik terang kasus dugaan pelecehan yang terjadi beberapa tahun lalu.
Selain itu, tim penyelidik juga rencananya akan menghadirkan MS untuk dimintai keterangan. Nantinya, MS akan ditemani tim kuasa hukum serta psikolog saat proses pemeriksaan.
"Rencananya akan hadir juga seorang psikolog dari pihak korban," singkat Wisnu.
Baca juga:
- Ada Dugaan Pembiaran, Komnas HAM Bakal Panggil KPI dan Kepolisian Usai Pemeriksaan MS Besok
- Korban Pelecehan Seksual di KPI Tulis Surat untuk Warganet, Ini Isinya...
- Korban Pelecehan Seksual Pegawai KPI Jalani Tes Kejiwaan Hari Ini di RS Polri
- KPI Bebastugaskan 8 Terduga Pelaku Perundungan dan Pelecehan Seksual
Diberitakan sebelumnya, MS menyebut dirinya menjadi korban pelecehan seksual dan bullying yang dilakukan tujuh rekan kerjanya yang lebih senior.
Salah satu pelecehan seksual yang dialaminya adalah pada 2015 lalu, ketika para pelaku beramai-ramai memegangi kepala, tangan, kaki, menelanjangi, memiting, dan melakukan pelecehan.
Saat ini kasus itupun sedang diselidiki usai MS melaporkannya ke Polres Metro Jakarta Pusat pada Rabu, 1 September malam kemarin. Saat melapor, dia didampingi Komisioner KPI Pusat Nuning Rodiyah.