Perjalanan Cinta Uut Permatasari dengan AKBP Tri Goffarudin, Kapolres Gowa yang Baru
JAKARTA - AKBP Tri Goffarudin mendapat tugas baru sebagai Kapolres Gowa. Sebagai istri, pedangdut Uut Permatasari memberi ucapan melalui Insta Story.
“Selamat datang di Gowa bersejarah dan selamat atas jabatan barunya Bapak Kapolres Gowa,” demikian Instastory yang diunggah ulang Uut Permatasari, Kamis, 3 Juni.
Ucapan itu disambut selamat rekan sesama artis seperti Titi Kamal, Iis Dahlia, Fitri Karlina.
“Selamat atas dilantiknya bapak AKBP Tri Goffarudin Pulungan sebagai kapolres Gowa Sulawesi Selatan, mudah-mudahan selalu dalam perlindungan Allah dalam menjalankan tugas tugasnya. Selamat juga buat adikku tercinta Uut Permatasari semoga selalu bahagia sehat, sekali lagi selamat,” kata pedangdut Iis Dahlia lewat Instastory.
Sebagai Ibu Bhayangkari, Uut sangat mendukung karir suami. Sang Putri Panggung ini sebenarnya tidak dibatasi dalam berkarir namun selalu mengutamakan tugas sebagai pendamping suami.
Sejak awal menikah, Uut mengaku siap dengan tugas tersebut. Hal itu pernah diutarakan Uut saat menjadi tamu di acara Okay Boss. Dilansir YouTube TRANS7 Official pada 18 Desember 2019, Raffi Ahmad selaku host bertanya mengenai awal perkenalan Uut dengan suaminya.
Uut pun menjelaskan secara rinci awal pertemuannya dengan sang suami.
"Dulu pertama ketemu tahun 2013, kita ngga pakai pacaran, kaya ta'arufan gitu. Waktu itu saya mengisi acara polisi nah dia di sana," kata Uut.
Baca juga:
- Suami Pedangdut Uut Permatasari AKBP Tri Goffarudin Ditunjuk Jadi Kapolres Gowa, Iis Dahlia Beri Selamat
- Sinopsis Sinetron 9 Bulan, Kisah Kawin Kontrak Versi Indonesia
- Eksklusif Cut Mini Meyakini Film Indonesia Bisa Mendunia Seperti Film Korea
- Eksklusif, Siasat Sandiaga Uno Perjuangkan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Tengah Pandemi Corona
Setelah acara selesai, lelaki yang berprofesi sebagai polisi itu kemudian mengirim pesan singkat. Isinya, mengucapkan terima kasih kepada Uut karena acara tersebut berlangsung lancar. Setelah cukup lama, perempuan bernama asli Utami Suryaningsih itu kembali mengisi acara di daerah Banten.
Tri dapat tugas mengawal Uut. Setelah itu, mereka menjalin komunikasi dan memperkenalkan diri secara mendalam. Uut masih ingat pertama kali apa yang ia tanyakan kepadanya.
"Apakah Mas Tri sudah punya keluarga?" tanya perempuan kelahiran Sidoarjo, 7 April 1982 itu.
"Saya punya keluarga kebetulan tinggal di Jakarta," jawab Tri. "Istri di mana?" tanya Uut.
"Saya belum menikah, Mbak!" jawab Tri.
Tri lalu menjelaskan jika dirinya punya dua saudara. Kakak perempuan dan kakak laki-laki. Ia adalah anak bungsu. Orang tua Tri yang laki-laki sudah almarhum. Jadi, tinggal ibundanya saja.
Taaruf dan Langsung Menikah
Aktivitas mereka yang padat, Uut dan Tri tak melewati masa-masa pacaran. Mereka juga jarang bertemu satu sama lain. Meski begitu, komunikasi mereka tetap berjalan melalui sambungan telepon. Satu hal yang membuat Uut tertarik dengan Tri karena ia dengan lantang ingin menikahinya.
"Saya sempat kaget. Wow, cepat amat pria ini ingin langsung menikahi saya. Tapi saya tak langsung mengiyakan. Namun, saya bilang sama Mas Tri silaturahmi dulu aja ke kediaman orang tua saya di Surabaya. Jika kedua orang tua saya menerima Mas Tri, maka Insya Allah saya juga menerima Mas Tri untuk jadi pendamping saya karena rida kedua orang tua adalah rida Allah," papar Uut.
Di rumah orang tua Uut, Tri mengungkapkan jika dirinya siap menikahi Uut. Sikap tegas dan tanpa basa-basi itulah yang membuat cinta Uut kian tumbuh pada Tri.
"Jika ada niat baik, Insya Allah akan dilancarkan dan jika putri kami bahagia, maka orang tua pun juga ikut bahagia. Itulah kata-kata kedua orang tua saya," kata Uut menirukan ucapan orang tuanya.
Akhirnya mereka menikah di Surabaya pada 16 Februari 2015. Kemudian mereka kemudian menggelar resepsi pernikahan di Gedung Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK) di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan.
Bagi Uut, dalam menjalin hubungan rumah tangga harus saling percaya, jujur, bertanggung jawab, menghargai pasangan, dan menghormati pasangan, serta saling setia. Karena itulah kunci keharmonisan dalam rumah tangga.
Uut dan Tri dianugerahi anak laki-laki pada 20 Juli 2016 lalu. Mereka menyematkan nama yang indah untuk buah hatinya, Rafif Athallah Pulungan.
Totalitas sebagai ibu, Uut tak menggunakan jasa asuh bayi. Mereka ingin merawat anaknya sendiri sebagai orang tua yang baru memiliki seorang anak.