Teddy Syah Ungkap Perbedaan Idulftri Tanpa Rina Gunawan
JAKARTA - Teddy Syah merayakan hari Idulfitri hanya bersama kedua buah hatinya setelah Rina Gunawan meninggal dunia beberapa bulan lalu. Lebaran kali ini memang berbeda bagi Teddy dan anak-anaknya.
Teddy dan anak-anaknya melakukan salat id bersama-sama sekaligus mendoakan arwah Rina. Saat salat Id sudah pasti Teddy mengenang momen-momen kebersamaan Teddy dengan Rina yang selama 20 tahun merayakan Lebaran bersama.
"Perasaannya masih belum terbiasa, masih ingat 20 tahun kita pasti bareng-bareng Lebaran dan nanti sampai syahwal beliau yang menyiapkan semua,"papar Teddy dikutip dari Detikcom sebagaimana dilansir Paragram, Jumat, 14 Mei.
Teddy mengatakan biasanya pada Lebaran sebelum Rina meninggal dunia, sang istri selalu menyiapkan menu makanan untuk keluarga makan di rumah. Tak cuma makanan, Rina juga menyiapkan pakaian untuk suami dan anak-anaknya dipakai saat Lebaran sudah jauh-jauh hari.
Baca juga:
- Pegawai KPK yang Tak Lolos TWK Pernah Periksa Firli Bahuri Saat Jadi Deputi Penindakan
- Cerita Lebaran Sri Mulyani: Silahturami via Zoom, Masak Semur Lidah Sapi
- Israel Tembakkan Artileri ke Gaza, Serangan Roket Palestina Berlanjut
- Kapolda Metro Klaim Penyekatan Mampu Kurangi 50 Persen Pergerakan Kendaraan
Anak-anak Teddy kini mulai menata hidup sepeninggal Rina pergi. Teddy berusaha memposisikan diri sebagai ayah dan ibu bagi mereka, meskipun figur ibu dalam sosok Rina tak akan pernah tergantikan.
"Anak-anak alhamdulillah sampai detik ini sudah semakin baik, sudah semakin kuat, kita muda-mudahan sudah mengikhlaskan, jadi ya insya allah semakin baik terus ke depannya," ujar Teddy.
Rina meninggal dunia setelah menjalani perawatan karena terpapar COVID-19. Rina dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, satu liang lahat dengan ayahnya yang lebih dulu wafat.