Alunan Pilu Bagpipe Iringi Pemakaman Pangeran Philip

JAKARTA - Kerajaan Inggris menggelar upacara pemakaman mendiang Pangeran Philip Mountbatten di Kapel St. George di Kastil Windsor, Sabtu 17 April.

Peti jenazah Pangeran Philip diselimuti dengan bendera kebesaran yang melambangkan Yunani, Denmark sebagai garis keluarga Pangeran Philip, Lambang Kota Edinburgh, serta Mahkota Angkatan Laut yang melambangkan karirnya di Angkatan Laut. Topi serta pedang Angkatan Laut diletakkan di atas peti jenazah Pangeran Philip.

Misa pemakaman Pangeran Philip di Kapel St. George dipimpin langsung oleh Pemimpin spiritual Gereja Anglikan, Uskup Agung Canterbury Justin Welby bersama dengan Dean of Windsor David Conner. Misa diikuti hanya oleh keluarga inti kerajaan yang berjumlah 30 orang.

Usai Misa, tiupan nada Bagpipe yang memilukan oleh Mayor Pipa dari Kerajaan Skotlandia menandai dimulainya proses pemakaman Pangeran Philip. Perlahan, jenazah Pangeran Philip diturunkan untuk dimakamankan. Alunan terompet kehormatan kerajaan selanjutnya mengalun di Kapel St. George

Setelahnya, alunan piano kerajaan yang berbunyi diikuti dengan Ratu Elizabeth melangkah menuju keluar Kapel St. George didampingi oleh Uskup Agung Canterbury, disusul dengan keluarga Kerajaan Inggris. 

Ratu Elizabeth II kemudian menaiki mobil Bentley State Limousine Kerajaan Inggris untuk kembali ke dalam Kastil Windsor. Sementara, seluruh anggota kerajaan lainnya memilih untuk kembali ke dalam kastil dengan berjalan kaki.