Waspada Ransomware Baru, Begini Tips Keamanan Ala Kaspersky
JAKARTA - Belum lama ini, Tim Tanggap Darurat Global Kaspersky (Kaspersky’s Global Emergency Response Team) telah mengidentifikasi jenis ransomware baru yang dijuluki dengan sebutan “Ymir”.
Meskipun pelaku ancaman di balik serangan ini belum membagikan data curian apa pun secara publik atau mengajukan tuntutan lebih lanjut, para peneliti Kaspersky merekomendasikan langkah-langkah ini mengurangi risiko serangan ransomware:
Pertama, Kaspersky menyarankan untuk menerapkan jadwal pencadangan data yang sering dan lakukan pengujian rutin.
Jika Anda berada di sebuah perusahaan, jangan lupa untuk memberikan pelatihan keamanan siber rutin kepada karyawan untuk meningkatkan kewaspadaan mereka terhadap ancaman siber seperti malware pencuri data, dan untuk mengajarkan strategi mitigasi yang efektif.
Namun, jika Anda telah menjadi korban ransomware dan belum ada dekripsi yang diketahui, simpan file terenkripsi penting Anda.
Solusi dekripsi dapat muncul dalam upaya penelitian ancaman yang sedang berlangsung atau jika pihak berwenang berhasil menguasai pelaku di balik ancaman tersebut.
Baca juga:
Kaspersky juga menekankan korban untuk tidak membayar tebusan. Karena menurut ahli, membayar tebusan akan mendorong pembuat malware untuk melanjutkan operasi mereka, tetapi tidak menjamin pengembalian file yang aman dan andal.
Untuk melindungi perusahaan dari berbagai ancaman, gunakan solusi dari keamanan terpercaya yang memberikan perlindungan waktu nyata, visibilitas ancaman, investigasi, dan kemampuan respons EDR dan XDR untuk organisasi dengan ukuran dan industri apa pun.
Terapkan layanan keamanan terkelola untuk membantu melindungi dari serangan siber yang sulit dideteksi, menyelidiki insiden, dan mendapatkan keahlian tambahan meskipun perusahaan kekurangan pekerja keamanan.