Nominator AMI Awards 2024, Clara Riva Rilis Lagu Pop Ballad Bertajuk Alasan Klasik

JAKARTA - Clara Riva dikenal sebagai salah satu hitsmaker untuk para penyanyi muda. Di samping itu ia juga merilis karya yang ia nyanyikan sendiri.

Peraih nominasi AMI Awards 2024 itu merilis karya terbarunya bertajuk ‘Alasan Klasik’. Lagu ini merupakan lanjutan kisah dari single yang sebelumnya telah diperkenalkan.

“Kalau sebelumnya aku menceritakan tentang hancur kehilangan, untuk di single terbaru ini aku mau buat cerita tentang cewe kuat,” ungkap Clara Riva dalam siaran tertulis yang diterima VOI, 7 November.

“Jadi ‘Alasan Klasik’ sebenarnya adalah kisah lanjutan dari lagu-laguku yang sebelumnya udah dirilis,” lanjutnya.

Karakter cewe kuat yang dikisahkan Clara Riva tercermin lewat lirik-lirik yang lugas dan tegas seperti ‘Aku cinta tapi ku tak mau dibodohi’ hingga ‘Kau pemungut cinta, rasa sayang yang tlah ku buang sengaja’. Untuk ‘Alasan Klasik’ ini, Clara Riva masih turut mengajak Barsena Bestandhi sebagai Vocal Director dan Dimas Pradipta untuk proses Mixing & Mastering.

Walau tidak ada alasan khusus kenapa lagu-lagu Clara Riva yang telah dirilis termasuk dalam genre Pop Ballad,  dirinya berkelakar bahwa kebahagiaan selalu muncul belakangan.

“Seneng-senengnya nanti belakangan aja,” kata Clara sambil tertawa Lewat dirilisnya single ‘Alasan Klasik’ ini, Clara Riva berharap apa yang dia buat dari hati ini akan sampai di hati para pendengarnya. “Aku juga berharap, banyak orang semakin kenal karya-karya aku dan dengerin lagu-lagu aku,”harapnya. “Jangan bosen dengan karya-karya aku ya,” tutupnya.

Clara Riva juga berjanji akan terus berkarya dan merilis single dengan warnanya sendiri sehingga dapat memberikan warna di industri music Indonesia. Simak karya terbaru Clara Riva bertajuk ‘Alasan Klasik’ di seluruh digital streaming platform di Indonesia.