Kualifikasi Piala Dunia 2026 15 Oktober: Prediksi Susunan Timnas Indonesia di China
JAKARTA - Timnas Indonesia akan memainkan partai keempat kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia grup C putaran ketiga melawan China di Stadion Qingdao Youth Football pada Selasa 15 Oktober mulai pukul 19.00 WIB.
Pasukan asuhan Shin Tae-yong sudah tiba di kota yang berjarak sekitar 659 kilometer dari Beijing itu dan terus berlatih menghadapi pertandingan ini. Timnas Indonesia memetik hasil imbang 2-2 dalam pertandingan sebelumnya pada kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Bahrain.
Dalam pertandingan di Stadion Nasional Bahrain di Riffa ini, Bahrain memimpin lebih dahulu berkat gol yang dilesakkan Mohamed Marhoon pada menit ke-15. Indonesia berbalik memimpin setelah gol yang dicetak Ragnar Oratmangoen pada pengujung babak pertama serta Rafael Struick (74). Namun, Bahrain mampu menyamakan skor setelah Marhoon mencetak gol keduanya pada menit ke-90+9.
Gol balasan Marhoon menjadi polemik karena dicetak saat waktu menunjukkan menit ke-90+9 padahal wasit keempat menunjukkan bahwa waktu tambahan hanya 6 menit. Kontroversi ini memicu kecaman para pendukung Timnas Indonesia terhadap wasit Ahmed Al Kaf dari Oman karena keputusannya dianggap merugikan.
Sementara China dikalahkan tuan rumah Australia 1-3 dalam lawatannya ke benua Kanguru tersebut. China unggul lebih dahulu setelah Xie Wenneng mampu mencetak gol pada menit ke-20. Namun, Australia menyamakan skor pada pengujung babak pertama yang dicetak Lewis Miller.
Tim asuhan pelatih baru Tony Polovic berbalik unggul berkat gol yang dilesakkan Craig Goodwin pada menit ke-53 beserta Nishan Velupillay saat pertandingan memasuki menit ke-90+2.
Hasil ini seri melawan Bahrain membuat Indonesia bertengger pada posisi kelima dengan raihan tiga poin. Sementara Bahrain menempati posisi keempat dengan raihan empat poin.
Jepang bertengger di puncak dengan koleksi sembilan poin. Arab Saudi berada di urutan kedua dengan empat poin. Australia bertengger pada posisi ketiga dengan koleksi juga empat poin. Tiongkok masih menjadi juru kunci karena belum menggaet poin.
Setibanya di China, Timnas Indonesia langsung menggelar latihan di Stadion Qingdao Tiantai pada Sabtu (12/10/2024).
Terlihat para pemain kembali antusias serta berfokus mempersiapkan diri. Pelatih kepala Shin Tae-yong pun membagi sesi latihan pagi itu menjadi dua kelompok.
“Karena perjalanan lama, hampir sepuluh jam. Jadi hari ini latihan dibagi menjadi dua grup, untuk yang di hotel untuk pemain yang bertanding melawan Bahrain, mereka mendapatkan materi di pusat gym. Sedangkan pemain yang tidak bermain kemarin berlatih normal di lapangan,” ujar Shin Tae-yong seusai memimpin sesi latihan.
Mengenai kondisi pemain, pelatih berusia 53 tahun tersebut mengatakan tak ada masalah berarti di tubuh tim. Hanya Jordi Amat dan Sandy Walsh yang mengalami cedera ringan dan akan kembali pulih dalam waktu dekat ini.
“Selain Jordi Amat dan Sandy Walsh yang mengalami cedera ringan, semuanya baik-baik saja. Kita hanya perlu beradaptasi dengan waktu dan cuaca. Karena cuacanya berbeda dengan yang sebelumnya,” tambahnya.
Melihat performa melawan Bahrain dan latihan ini, pelatih Shin Tae-yong tampaknya sudah memiliki pilihan pemain yang akan tampil melawan China.
Pelatih asal Korea Selatan ini kemungkinan akan menurunkan Rafael Struick sebagai andalan di barisan depan. Striker Brisbane Roar ini bakal disokong Malik Risaldi dan Ragnar Oratmangoen. Barisan depan ini akan disokong Eliano Reijnders, Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, serta Calvin Verdonk.
Barisan belakang akan diisi Mees Hilgers, Jay Idzes, serta Rizky Ridho. Dalam laga melawan Bahrain, Rizky memang tampil lebih baik dibanding Jordi Amat yang tampil sebagai starter.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir berharap pemain Timnas Indonesia bisa menjaga fokus ketika menghadapi China pada lanjutan laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Sebelumnya Erick memberikan apresiasi terhadap perjuangan Jay Idzes dan rekan-rekannya yang hampir meraih kemenangan melawan tuan rumah Bahrain. Pada Pertandingan yang berlangsung di Bahrain National Stadium pada Kamis (10/10/2024) berakhir dengan skor imbang 2-2.
"Ini adalah sepak bola. Banyak faktor yang memengaruhi hasil akhir. Kesempatan untuk menang hilang saat injury time. Ke depan, saya meminta semua yang terlibat di Timnas Indonesia, mulai dari pemain, pelatih, hingga ofisial, untuk fokus pada pertandingan berikutnya melawan China. Buktikan kita bisa mencuri poin lebih di kandang lawan. Saya juga mendorong para suporter untuk terus memberikan dukungan moral kepada pemain," ungkap Erick Thohir di Jakarta, Jumat (11/10/2024) dikutip dari laman PSSI.
SEE ALSO:
Prediksi susunan pemain:
China (4-4-2): Dalei Wang; Hetao Hu, Tyias Browning, Shenglong Jiang, Lei Li; Wenneng Xie, Shangyuan Wang, Yuanyi Li, Shihao Wei; Fernandinho, Yuning Zhang.
Pelatih: Branko Ivankovic.
Indonesia (3-4-2-1): Maarten Paes; Mees Hilgers, Jay Idzes, Rizki Ridho; Eliano Reijnders, Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, Calvin Verdonk; Malik Risaldi, Ragnar Oratmangoen; Rafael Struick.
Pelatih: Shin Tae-yong.