Waskita Karya: Progres Jalan Tol IKN Seksi 5A Capai 86,87 Persen

JAKARTA - PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) mengungkapkan, progres Jalan Tol Akses Akses Ibu Kota Nusantara (IKN) Segmen 5A Simpang Tempadung-Jembatan Pulau Balang telah mencapai 86,87 persen.

Hal ini terungkap setelah Direktur Operasi II WSKT Dhetik Ariyanto mendampingi perusahaan Jepang, yakni TOA Corporation dalam kunjungan kerja ke IKN pada Rabu, 11 September 2024.

"Telah dilaksanakan kunjungan kerja ke proyek Jalan Tol IKN Seksi 5A Simpang Tempadung-Jembatan Pulau Balang oleh TOA Corporation yang didampingi oleh Direktur Operasi II Waskita Karya Dhetik Ariyanto. Progres dari Proyek Jalan Tol IKN Seksi 5A telah mencapai 86,87 persen," jelas Waskita Karya dalam unggahan akun Instagram resminya @waskita_karya, dikutip Kamis, 12 September.

Selain meninjau pekerjaan Jalan Tol IKN, WSKT bersama TOA Corporation juga melihat perkembangan terkini untuk proyek Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL) 1,2 dan 3 di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) IKN.

Diketahui, progres pekerjaan proyek tersebut telah mencapai 37,39 persen hingga saat ini.

"Kunjungan kerja tersebut dilaksanakan untuk meninjau langsung progres dari proyek yang masing-masing telah mencapai 37,39 persen untuk proyek IPAL 1,2,3 dan 86,87 persen untuk proyek Jalan Tol IKN Seksi 5A," terangnya.

WSKT berharap, kunjungan tersebut mampu membangun kerja sama antara Waskita dengan TOA Corporation pada proyek-proyek IKN maupun proyek non-IKN lainnya.

"Semoga pekerjaan dari proyek-proyek tersebut dapat berjalan dengan baik dan juga kerja sama antara Waskita Karya dengan TOA Corporation dapat terjalin dengan baik," imbuhnya.

Sebagai tambahan informasi, saat ini WSKT tengah menggarap 12 proyek IKN dengan total nilai kontrak mencapai Rp13,6 triliun. Sementara itu untuk porsi Waskita sendiri sebesar Rp7,5 triliun.

Beberapa di antaranya yaitu, Jalan Akses Lingkar Sepaku Seksi 4, Jalan Tol IKN Segmen 5A, Gedung Sekretariat Negara dan Gedung Kemenko 3. Lalu, Gedung Kemenko 4, IPAL 1,2,3 IKN, Jalan Feeder kawasan KIPP IKN serta rumah susun (Rusun) ASN.

Kemudian, Jalan Nasional IKN Seksi 6C-1, Multi-Utility Tunnel-01 (MUT), Jalan Tol Segmen 3B-2 dan Jalan Akses Bandara VVIP IKN.