Samsung Luncurkan One UI 6.1.1 dengan Lebih Banyak Fitur AI
JAKARTA – Samsung akhirnya meluncurkan pembaruan perangkat lunak untuk ponsel Galaxy. Perusahaan itu mulai merilis One UI 6.1.1 pada 5 September dengan berbagai fitur Kecerdasan Buatan (AI) terbaru.
Melalui firmware terbaru ini, Samsung akan memperluas fitur AI yang sebelumnya hanya ada di Galaxy Z Fold 6 dan Z Flip 6. Sejumlah ponsel yang akan mendapatkan pembaruan ini adalah seri Galaxy S24, Galaxy S23, Galaxy S23 FE, Galaxy Z Fold 5 dan Z Flip 5, serta seri Galaxy Tab S9.
"Dengan fitur-fitur canggih terbaru di seluruh komunikasi, produktivitas, dan kreativitas, OS yang diperbarui akan meningkatkan setiap pengalaman seluler bagi pengguna untuk menghadirkan kecerdasan dan kenyamanan yang lebih baik," kata Samsung melalui situs resminya.
Perusahaan itu menambahkan Mode Mendengarkan ke dalam fitur Interpreter, menghadirkan alat penyusunan email dan kiriman media dengan nama Composer, dan menambahkan fitur Suggested Replies untuk membalas pesan dari Galaxy Watch 7 atau Galaxy Watch Ultra.
Baca juga:
Berikutnya ada Note Assist untuk membuat catatan rapat, PDF Overlay Translation untuk menerjemahkan teks secara langsung dari dalam file PDF, Sketch to Image untuk melengkapi gambar asli menggunakan sketsa sederhana, dan fitur Sound Search.
Samsung juga menambahkan peningkatan untuk Circle to Search yang bisa memecahkan masalah matematika, Potrait Studio untuk membuat potret menjadi kartun 3D atau watercolor, dan Instant Slow-Mo untuk memperlambat video tanpa mengurangi kualitas.
"Pembaruan perangkat lunak untuk seri Samsung Galaxy S24 akan mulai diluncurkan di Korea pada 5 September, diikuti oleh Amerika Utara dan Eropa pada 9 September," ungkap Samsung. "Pembaruan perangkat lunak untuk perangkat Galaxy dan negara tambahan akan tersedia dalam beberapa minggu mendatang."