Tata Kawasan Kumuh Jakarta, Ridwan Kamil Gagas Satu Kecamatan Satu Arsitek
JAKARTA - Bakal calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil memiliki gagasan satu kecamatan satu arsitek sebagai salah satu upaya penataan kawasan kumuh yang ada di Jakarta.
"Saya punya gagasan satu kecamatan satu arsitek, sehingga yang keren tidak hanya Sudirman-Thamrin," kata Ridwan Kamil di M Bloc Space Jakarta Selatan, dilansir ANTARA, Selasa, 20 Agustus.
Ridwan mengatakan hal itu dalam kegiatan yang diselenggarakan Ruang Muda bertemakan "Harapan Anak Muda untuk Pemerintahan Baru".
Dia berharap nantinya jika menjadi Gubernur terpilih, maka akan menugaskan setiap arsitek dari lembaga profesional untuk bekerja di kecamatan.
Salah satu tugas para arsitek kecamatan yakni untuk membereskan kawasan kumuh hingga penataan trotoar.
Baca juga:
- AS Jatuhkan Sanksi ke Mantan Presiden Haiti atas Kasus Perdagangan Narkoba, Asetnya Dibekukan
- Rusia Tahan Ilmuwan di Moskow yang Dicurigai Makar
- Rusia Panggil Diplomat AS, Protes Liputan Wartawan CNN dan Washington Post di Kursk yang Dianggap Provokatif
- Empat Anak Usia 11-14 Tahun yang Kendarai Mobil Curian di Minneapolis Ditembak
Selama lima tahun kepemimpinan nanti, diharapkan kawasan kumuh di Jakarta menjadi teratasi dengan solusi.
"Jangan dikit-dikit semuanya harus gubernur, karena visi saya bereskan masalah itu, satu harus desentralisasi," ujarnya.
Dia menilai satu kecamatan satu arsitek merupakan satu inovasi yang dihadirkan untuk membereskan masalah-masalah.