Cari Penyebab Kebakaran Manggarai, Puslabfor Polri Turun Tangan
JAKARTA - Polisi kembali melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) guna mencari penyebab kebakaran yang menghanguskan ratusan rumah di wilayah Manggarai, Jakarta Selatan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi menyebut proses olah TKP melibatkan Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri.
"Polres Metro Jakarta Selatan dan Polsek Tebet hari ini akan melakukan olah TKP lanjutan. Olah TKP lanjutan ini dihadiri Labfor Bareskrim Polri," ujar Ade kepada wartawan, Jumat, 16 Agustus.
Dalam upaya mencari penyebab munculnya api pertama kali, Puslabof akan mencari petunjuk dan alat bukti di sekitar lokasi kejadian.
Kemudian, memeriksanya secara laboratoris untuk memastikan penyebab kebakaran tersebut.
"Mencari barang bukti, mendalami kemudian barang-barang bukti nanti diamankan. Kemudian dilakukan pemeriksaan secara laboratoris untuk mendalami dugaan penyebab terjadinya kebarakan," kata Ade.
Baca juga:
Kebakaran itu terjadi pada Selasa, 13 Agustus. Lebih dari 100 rumah hangus terbakar dilalap si jago merah.
Perwira Piket Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Triyanto menyebut dugaan sementara kabakaran itu disebabkan oleh ledakan charger handphone dari salah satu rumah warga.