Ada Powerslaves sampai God Bless, Rock Legends Fest bakal Tampung Animo Pecinta Rock Tanah Air
JAKARTA - Sebuah festival musik rock datang membawa angin segar bagi para penikmatnya. Bertajuk Rock Legends Fest, acara ini bakal memboyong Powerslaves, Grass Rock hingga God Bless.
Musik rock memang selalu punya tempat tersendiri di hati penggemarnya di Tanah Air. Dan acara ini jadi ajang nostalgia penggila rock dari masa ke masa.
Rock Legends Fest rencananya akan digelar 31 Agustus mendatang di Plaza Barat, Taman Mini Inodnesia Indah (TMII), Jakarta. Jajaran lineup yang telah diunggah pun bisa dibilang sangat menggiurkan.
Dari unggahan Instagram resmi, @rocklegends_fest, para musisi dan band yang akan tampil adalah Budi Cilok, Firman INK, Gias Emeriel, Jon Angelz, Nayl Author, U'Camp, Powerslaves, Whizzkid, Bunga Band, Grass Rock dan God Bless.
Baca juga:
- Daftar Konser dan Ragam Festival Musik Siap Tersaji di Bulan Agustus 2024
- Pameran Retrospektif God Bless 50 Tahun Hadirkan Koleksi Penting dan Dokumentasi Momen Bersejarah
- Ungu Tampil di Hadapan 27 Ribu Penggemar Malaysia dalam Sepekan
- Sammy Hagar Setuju Aerosmith Pensiun: Banyak Musisi Lain Nggak Sadar Diri
Tak sampai di situ, para penyanyi perempuan yang berjiwa rock juga akan sajikan penampilan spesial. Sejauh ini ada tiga nama yang tercantum, yakni Ranie Klees, Citra Raspati, Lady Avisha.
Acara akan dipandu Ferdy Tahier, vokalis band Element yang juga penggemar musik rock. Nantinya, akan ada beberapa nama lain yang masuk lineup untuk semakin menambah kemeriahan.
Tiket kategori early bird telah dibuka dan langsung ludes pada 5 Agustus kemarin. Hari ini penjualan tiket kategori normal akan dibuka melalaui platform @tiketapasaja.