Hal Ajak Pendengar Merasakan Keindahan dan Kesedihan Cinta Lewat Single Bagaimana Bisa Seseorang

JAKARTA - Penyanyi-penulis lagu asal Bandung, Hal kembali memperkenalkan single baru yang berjudul “Bagaimana Bisa Seseorang”, lagu yang ia tulis dan produseri sendiri.

Single ini bercerita tentang kisah cinta yang indah namun tak terjangkau, terhalang oleh batasan yang tak terlihat seperti keyakinan, prinsip, materi, dan lain sebagainya.

Lewat lagu barunya, Hal mencoba menyentuh hati pendengarnya lewat melodi dan lirik. Dia ingin mengajak pendengar merasakan keindahan dan kesedihan cinta yang tak tergapai.

"Lagu ini terinspirasi dari sebuah puisi yang dikirimkan oleh seorang penggemar, tentang cinta yang tidak bisa bersatu karena berbagai halangan,” kata Hal tentang inspirasi lagu barunya, melalui keterangan tertulis yang diterima VOI, Jumat, 26 Juli.

“Saya ingin menyampaikan pesan bahwa cinta sejati tidak selalu berjalan mulus, dan terkadang ada kekuatan di luar kendali kita yang bisa memisahkan kita dari orang yang kita cintai," lanjut Hal.

"Bagaimana Bisa Seseorang" dilihat bukan hanya sekedar lagu, melainkan refleksi tentang cinta yang tak tercapai. Lagu ini menjadi pengingat bahwa meskipun cinta itu tidak bisa diraih, kenangan indahnya akan selalu abadi.

Bersamaan dengan perilisan single, Hal juga akan meluncurkan video musik dan video lirik untuk "Bagaimana Bisa Seseorang".

Video musik akan menampilkan visualisasi indah dan emosional, sedangkan video lirik akan membantu pendengar memahami makna mendalam dari lagu ini.

"Saya harap lagu ini dapat diterima dengan baik oleh para pendengar dan pecinta musik. Semoga semua orang yang pernah merasakan cinta yang tak tergapai dapat merasakan resonansi dengan lagu ini,” pungkas Hal.