Google Akan Atasi Masalah Fitur Pelacak Perangkat di Aplikasi Find My Device

JAKARTA – Find My Device mengalami peningkatan pada April lalu. Mirip dengan alat pelacak di Apple, aplikasi ini bisa membantu pengguna dalam menemukan barang-barang seperti perangkat pelacak dan lainnya.

Meski baru beberapa bulan diluncurkan, fitur jaringan ini sudah menerima beberapa ulasan buruk. Pasalnya, fitur ini gagal menemukan perangkat yang hilang, tidak sesuai dengan klaim Google yang dapat menemukan perangkat dengan cepat dan andal.

Setelah fitur jaringan pelacak ini mendapatkan respons yang negatif, Google mengatakan bahwa mereka sudah mengetahui masalah ini. Perusahaan itu menjelaskan kepada Mishaal Rahman, kontributor Android Police, bahwa mereka berencana meluncurkan perbaikan. .

"Kami secara aktif berupaya meluncurkan penyempurnaan pada cara kerja jaringan Temukan Perangkat Saya yang akan meningkatkan kecepatan dan kemampuan menemukan barang yang hilang dalam beberapa minggu mendatang," kata Google.

Perusahaan itu menambahkan bahwa mereka akan memperbanyak daftar perangkat yang bisa ditemukan di fitur tersebut. Harapannya, "jaringan ini akan berkembang, yang juga akan membantu meningkatkan kemampuan perangkat yang hilang untuk ditemukan.”

Kemampuan jaringan pelacak perangkat ini awalnya hanya tersedia di AS dan Kanada, tetapi kini sudah diperluas ke Inggris. Ekspansi fitur di Find My Device ini memang berjalan dengan lambat, bahkan fitur ini baru tersedia di Inggris pada Mei lalu.

Sambil menunggu kemampuannya ditingkatkan, Google menyarankan pengguna untuk melakukan peningkatan manual dengan mengubah pengaturan jaringan menjadi With network in all areas. Menurut Google, perubahan ini akan membantu menemukan barang dengan lebih cepat.